Bharada E Minta Tidak Dipecat dari Brimob, Begini Tanggapan Kapolri

- 16 Februari 2023, 18:12 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit baru-baru ini buka suara terkait permintaan Bharada E yang mengajukan permintaan untuk tidak dipecat.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit baru-baru ini buka suara terkait permintaan Bharada E yang mengajukan permintaan untuk tidak dipecat. /ANTARA/K Jusyak /

“Kita juga melihat apa yang menjadi harapan masyarakat, harapan orang tua, itu menjadi pertimbangan kami dalam waktu dekat,” ujarnya.

Baca Juga: Profil Singkat Ratu Tisha yang Resmi Menjadi Waketum PSSI Setelah Voting Ulang

Melihat kasus ini, Bharada E bagaimanapun telah terlibat dalam perkara pembunuhan berencana Brigadir J dan hal itu menjadi bahan pertimbangan institusi Polri.

“Apabila yang bersangkutan sudah menyatakan menerima (putusan hakim), itu semua itu juga akan menjadi bagian yang tentunya akan dijadikan pertimbangan bagi Komisi Kode Etik, bagi institusi untuk memutuskan suatu keputusan yang adil bagi semua pihak,” tandasnya.

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, Ibunda Richard Eliezer alias Bharada E, Rieneke Pudihang, juga berharap puteranya masih menjadi anggota kepolisian, kembali ke kesatuan Korps Brimob usai menjalani hukuman pidana kasus ini.

“Kalo harapan menjadi anggota Polri, anggota Brimob,” ujar Rieneke pada Rabu, 15 Februari 2023. ***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x