Simak 5 Efek Samping Kopi yang Harus Diwaspadai dan Cara Terbaik untuk Mengonsumsinya!

- 1 Maret 2021, 16:20 WIB
Di bawah ini adalah efek samping saat meminum kopi terlalu banyak.*
Di bawah ini adalah efek samping saat meminum kopi terlalu banyak.* //Pixabay/kaboompics

PR TASIKMALAYA - Telah diketahui bahwa kopi memiliki sederet manfaat bagi kesehatan, mulai dari meningkatkan kinerja otak dan fisik hingga menurunkan risiko penyakit hati. 

Akan tetapi, kopi juga memiliki beberapa efek samping yang harus diwaspadai.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari berbagai sumber, berikut adalah efek samping bila terlalu banyak mengonsumsi kopi dan bagaimana cara mengatasinya.

Baca Juga: Izin Industri Miras Ditentang Ketua MUI, Cholil Nafis: Hasil Investasi Tak Sebanding dengan Rusaknya Bangsa

1. Bersifat Adiktif

Kafein dapat menyebabkan kecanduan pada beberapa orang.

Jika seseorang mengkonsumsinya secara teratur, kemudian berhenti meminum kopi, mereka akan membutuhkan dosis yang lebih besar.

Akibatnya, orang yang telah terbiasa minum kopi, namun kemudian memutuskan berhenti, akan merasakan berbagai gejala.

Gejala-gejala tersebut seperti sakit kepala, kelelahan, kabut otak, dan mudah tersinggung yang dapat berlangsung selama beberapa hari.

Baca Juga: VIRAL! Papan Nisan Korban Covid-19 Dibalut Masker, Netizen: Peringatan, Tolong Patuhi Protokol Kesehatan

2. Kafein Dapat Menyebabkan Kecemasan

Kafein diketahui dapat meningkatkan kewaspadaan sehingga pada dosis yang tinggi dapat menyebabkan kecemasan dan kegugupan.

Faktanya, gangguan kecemasan yang diinduksi Kafein adalah salah satu dari empat sindrom terkait Kafein.

Hal ini tercantum dalam Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorders (DSM) yang diterbitkan oleh American Psychiatric Association.

Asupan harian hingga 1.000 mg atau lebih per hari telah dilaporkan menyebabkan kegugupan, kegelisahan dan gejala serupa pada kebanyakan orang.

Sedangkan asupan sedang dapat menyebabkan efek serupa pada individu yang sensitif terhadap Kafein.

Baca Juga: Singgung Pengkhianat Partai Demokrat, Jansen Sitindaon: Tanpa Pak SBY Kita Mungkin Masih Berdesakan di Bus

3. Mengganggu Kualitas Tidur

Konsumsi Kafein yang berlebihan dapat mengganggu tidur dan menurunkan kualitas tidur Anda.

Karena itu, pastikan untuk tidak minum kopi saat larut malam.

Tetapi, Kafein dalam jumlah rendah atau sedang tidak terlalu memengaruhi kualitas tidur yang nyenyak.

Meskipun kopi dan teh adalah sumber Kafein yang paling terkonsentrasi, ia juga ditemukan pada minuman bersoda, coklat, minuman energi, dan beberapa jenis obat.

Baca Juga: Tampak Puji Anies Baswedan, Geisz Chalifah: Anggaran Bansos DKI Sebagian dari TKD Karyawan 

4. Menyebabkan Masalah Pencernaan

Banyak orang menemukan bahwa secangkir kopi pagi membantu buang air besar mereka.

Namun, Kafein itu sendiri juga tampaknya merangsang pergerakan usus dengan meningkatkan kontraksi yang mengirimkan makanan melalui saluran pencernaan.

Mengingat efek ini, tidak mengherankan bahwa Kafein dalam dosis besar dapat menyebabkan buang air besar atau bahkan diare pada beberapa orang.

Karena kopi dapat berdampak besar pada fungsi pencernaan, Anda mungkin ingin mengurangi jumlah asupan atau beralih ke teh jika mengalami masalah apa pun.

Baca Juga: Sebut Pemerintah Lebih Prioritaskan Infrastruktur Dibanding Covid-19, Rizal Ramli: Rakus, BPK ko Diam Saja?

5. Meningkatkan Detak Jantung

Efek stimulasi dari asupan Kafein yang tinggi dapat menyebabkan jantung Anda berdetak lebih cepat.

Ini juga dapat menyebabkan ritme detak jantung yang berubah, yang telah dilaporkan pada orang muda yang mengonsumsi minuman energi yang mengandung Kafein dosis sangat tinggi.

Jika Anda melihat adanya perubahan pada detak jantung atau ritme Anda setelah minum minuman berkafein, pertimbangkan untuk mengurangi asupan Anda. 

Cara Terbaik Mengonsumsi Kopi

Kopi tanpa Kafein masih mengandung kafein, tetapi jauh lebih sedikit daripada kopi biasa.

Hal ini karena biji kopi dibilas dengan bahan kimia pelarut beberapa kali untuk menurunkan persentase Kafein. Namun, manfaatnya tidak sama dengan kopi biasa.

 Baca Juga: Pertanyakan Soal ‘PDI-P Sarang Koruptor’, Rocky Gerung: Mungkin Nurdin Abdullah Tidak Bersarang di Situ?

Untuk memaksimalkan efek menguntungkan dari secangkir kopi Anda, jangan menambahkan apapun ke dalamnya seperti gula atau krim.

Pastikan Anda menyeduhnya dengan kertas saring, karena kopi tanpa filter mengandung kafestol yang meningkatkan kadar kolesterol.

Perhatikan bahwa wanita hamil, penderita kecemasan, dan penderita insomnia atau tekanan darah tinggi harus menghindari atau sangat membatasi konsumsi kopi.

Kendati demikian, kopi sangat layak untuk dinikmati karena manfaatnya jauh lebih banyak dibanding negatifnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah