Polemik Temui Gelandangan Disebut Sandiwara, Rachland: Risma Utang Penjelasan

- 7 Januari 2021, 07:47 WIB
RACHLAND Nashidik.
RACHLAND Nashidik. /Twitter.com/@RachlandNashidik/

Menanggapi hal itu, lewat cuitan di akun Twitter pribadinya, Rachland Nashidik meminta Risma untuk membebrikan penjelasan terkait sosok gelandangan tersebut.

"Bila benar tuna wisma yang ditemui Mensos Risma cuma pemeran pertunjukkan sandiwara, Ibu Risma berutang penjelasan pada publik. Jangan sampai beliau dituding berbohong kepada publik," tulis Rachland.

Baca Juga: Bandingkan Mensos Risma dan Fadli Zon, Gus Mis: Dua Politisi Beda Kualitas

Masih dalam cuitan yang sama, Rachland juga menyinggung kerja sang pengganti Juliari Peter Batubara yang tersandung kasus korupsi bansos Covid-19.

"Kasihan PDIP, bila setelah kadernya kedapatan korupsi, kader penggantinya ternyata berbohong," sambung Rachland.

Namun, hingga berita ini dimuat, belum diketahui secara pasti atau kebenaran mengenai sosok pria diduga PMKS tersebut.***

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @RachlanNashidik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah