Setahun Namanya Nangkring di Kolom DPO KPK, Kemana Harun Masiku?

25 Januari 2021, 10:32 WIB
Politikus PDIP Harun Masiku masih masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).* //Tangkapan layar kolom DPO KPK

PR TASIKMALAYA - Nama Politikus PDIP Harun Masiku masih terpampang jelas di dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) KPK.

Harun Masiku masuk ke dalam DPO KPK sejak 17 Januari 2020, yang berarti kini ia telah setahun menghilang.

Harun Masiku ditetapkan sebagai tersangka sejak 9 Januari 2020 dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi Pengganti Antar Waktu Anggota (PAW) DPR RI periode 2019-2024.

Baca Juga: Diminta jadi Komisaris PTPN V, Budiman Sudjatmiko: Saya Sanggupi, Ini Kompetensiku

KPK telah meminta pria kelahiran Ujung Pandang ini untuk bersifat kooperatif dengan menyerahkan diri.

Bahkan, KPK telah membentuk tim khusus untuk memburu Harun Masiku, namun hingga kini belum menemui hasil.

Sementara itu, Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) terang-terangan akan memberikan hadiah cuma-cuma bagi siapa saja yang bisa menangkan sang buronan.

Baca Juga: PPKM Jawa-Bali Diperpanjang hingga 8 Februari, Berikut Poin Instruksi Mendagri

Koordinator MAKI Boyamin Saiman menyebut, pihaknya akan memberikan hadiah 100ribu dolar Singapura atau Rp1 miliar.

“Justru saya sudah menyediakan hadiah yang 100 ribu dolar Singapura, yang kira-kira satu miliar itu didiclaire tidak akan saya ambil, apapun bentuknya.

"Jadi hadiah bagi siapapun yang menemukan informasi untuk tertangkapnya Harun Masiku, baik dalam keadaan hidup, maupun meninggal, dan meninggalnya karena apa?” tegas Bonyamin.

Baca Juga: Serbu Gratis Ongkir Rp0 & ShopeePay Deals Rp1 di Promo Bulanan Shopee SMS!

Namun, Boyamin sendiri meyakini jika Harun Masiku telah meninggal dunia. Hal itu disampaikannya dalam kanal YouTube Karni Ilyas Club.

“Lha kalau Harun Masiku, kenapa yakin banget bahwa orangnya sudah nggak ada?” tanya karni Ilyas.

“Ya jaringan saya bang, mengatakan bahwa itu sudah meninggal. Tanda kutipnya ndak tahu seperti apa, jaringan terbaik saya lho ya,” jawab Boyamin Saiman.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Memilih, Inilah 7 Karakter Pria yang Layak Dijadikan sebagai Pasangan

Boyamin bahkan menduga jika Harun Masiku tewas dibunuh. Namun, ia tak secara gamblang menyebut siapa dalang di balik itu semua.

Hingga kini, teka-teki keberadaan Harun Masiku belum diketahui. KPK pun didesak untuk serius mencari sang buronan.

Tak patah semangat, KPK pun meminta masyarakat untuk berkoordinasi jika dirasa menemukan keberadaan Harun Masiku.

Baca Juga: Tiba-tiba Sampaikan Kabar Duka, Anies Baswedan: Ia Baru Saja Ditutup Kain Putih

"Jika ada yang menemukan orang tersebut (Harun Masiku, red.), bisa melaporkan ke kantor kepolisian terdekat atau Call Center KPK di nomor 198," tulis KPK dalam pernyataannya.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: KPK YouTube Karni Ilyas Club

Tags

Terkini

Terpopuler