Menurut Ahli, Ada 4 Waktu Terbaik untuk Melakukan Meditasi, Salah Satunya Saat Bangun Tidur

22 Oktober 2021, 17:05 WIB
Ilustrasi - Simaklah rekomendasi para ahli mengenai waktu-waktu terbaik yang tepat untuk melakukan meditasi /Pexels/Andrea Piacquadio

PR TASIKMALAYA - Banyak orang yang salah paham kalau meditasi bisa dilakukan pada waktu kapan saja.

Padahal menurut ahli ada waktu-waktu tertentu yang dianggap terbaik untuk dijadikan sebagai waktu untuk meditasi.

Biasanya meditasi tidak bisa dilakukan pada waktu yang sembarang, sebab manfaatnya yang akan didapat tidak akan maksimal.

Baca Juga: Komentari Unggahan Foto di Akun Instagram Ali Syakieb, Rizky Billar: Besan Gua...

Sedangkan meditasi dilakukan tidak lain untuk mendapatkan manfaatnya bukan? Oleh sebab itu cari tahu waktu terbaik untuk meditasi.

Dilansir oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com  dari situs The Healthy, waktu terbaik untuk meditasi dibagi menjadi 4 waktu, yakni:

1. Setelah bangun tidur

Baca Juga: Beijing Tawarkan Booster Covid-19 untuk Warganya Jelang Olimpiade Musim Dingin 2022

Beberapa ahli menyebutkan bahwa pagi hari atau setelah bangun dari tidur adalah waktu yang baik untuk melakukan meditasi.

Udara pagi yang masih segar dan kondisi tubuh yang juga masih dalam keadaan yang fit adalah faktor utama untuk meditasi di pagi hari.

Tidak sedikit orang yang merasa lebih tenang dan santai menjalani waktunya seharian penuh setelah mereka bermeditasi.

Baca Juga: Akui 10 Tahun Bangun Yayasan Hermansyah Pakai Dana Pribadi, Ashanty: Punya Keinginan Buat...

Ditambahkan lagi, menurut Elisha Goldstein pakar dan psikolog yang juga pendiri Mindful Living Collective.

Bermeditasi selama lima menit saja setiap hari bisa membantu metabolisme tubuh bekerja dengan baik.

Namun dengan catatan, Anda harus mempertimbangkan kapan tubuh dan pikiran mampu untuk diajak bermeditasi dengan baik.

Baca Juga: Soroti Amanda Manopo Saat Jadikan Reyna 'Tumbal' untuk Jaga Jarak dengan Arya Saloka, Netizen: Takut ...

2. Setelah pulang kerja

Melakukan meditasi setelah pulang kerja juga bisa Anda jadikan opsi terbaik bila tidak bisa melakukannya di pagi hari.

Meditasi yang Anda lakukan setelah pulang kerja tidak harus dalam posisi duduk dengan kaki disilang.

Baca Juga: Tips Membersihkan Cermin, Perhatikan Anjuran dan Larangan untuk Jaga Permukaan Tetap Berkilau

Tetapi Anda duduk di sofa, kemudian memejamkan mata, selanjutnya Anda rasakan meditasi dengan posisi santai seperti bayi yang sedang tidur di atas dada orang tuanya.

Atau bisa juga dilakukan sambil berbaring di atas karpet namun tidak diberikan bantal pada bagian kepala.

Biarkan tubuh mulai dari kepala sampai kaki menyentuh bumi.

Baca Juga: Korban Tak Mau Cabut Laporan, Begini Nasib Polisi yang Membanting Mahasiswa Saat Demo!

Lalu bisa mulai bermeditasi dengan posisi yang Anda inginkan setelah pulang kerja.

3. Di waktu luang

Kata Bullock, seorang pakar meditasi lainnya, mengatakan bahwa meditasi bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja.

Namun dengan catatan bahwa meditasi yang akan dilakukan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Baca Juga: Honeymoon ke Turki, Istri Rizky Billar Ungkap Tempat Wisata yang Akan Dikunjungi, Lesti Kejora: Kita Tinggal..

Bila Anda tidak bisa melakukan meditasi di waktu pagi, maka bisa dilakukan pada saat siang atau sore hari.

Namun bila tidak bisa pada waktu-waktu di atas, maka lakukanlah meditasi di waktu luang Anda.

Saat sedang istirahat kerja misalnya.

Baca Juga: Kalahkan Lesti Kejora, Ayu Ting Ting Jadi Artis dengan ‘Kehidupan Tersilet’ hingga Disebut Wanita Kuat

4. Sebelum tidur

Bila Anda tidak bisa melakukan meditasi di pagi, siang, maupun waktu luang.

Maka waktu terbaik untuk melakukan meditasi juga bisa dilakukan pada saat sebelum tidur.

Manfaat bermeditasi sebelum tidur menurut psikoterapis Marianela Medrano adalah berpotensi untuk memberikan ketenangan pada sistem saraf setelah seharian sibuk bekerja.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Lesti Kejora Tiba-tiba Diangkat Menjadi Bupati Cianjur?

Jenis meditasi yang bisa Anda lakukan pada saat sebelum tidur adalah dengan meditasi yang berpusat pada pernapasan.

Meditasi di malam hari juga sangat baik untuk penderita insomnia.

Beberapa orang yang menderita insomnia berhasil menghilangkan penyakitnya setelah rutin melakukan meditasi sebelum tidur malam.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler