Polda Metro Jaya Lakukan Penyekatan untuk Antisipasi Konvoi-Arak di Malam Tahun Baru 2023

- 31 Desember 2022, 09:30 WIB
Ilustrasi penyekatan tahun baru. Jelang perayaan pesta Tahun Baru 2023, Polda Metro jaya akan melakukan penyekatan aktivitas dibeberapa titik.
Ilustrasi penyekatan tahun baru. Jelang perayaan pesta Tahun Baru 2023, Polda Metro jaya akan melakukan penyekatan aktivitas dibeberapa titik. /PMJ News

PR TASIKMALAYA - Malam pergantian tahun 2023 akan segera tiba.

Tahun Baru menjadi momen yang selalu dirayakan setiap tahunnya oleh seluruh masyarakat di dunia.

Dalam beberapa jam ke depan, tahun 2022 akan berganti menjadi Tahun Baru 2023.

Sudah tidak heran jika masyarakat Indonesia juga semangat untuk turut merayakannya.

Namun, banyaknya masyarakat yang turut merayakan malam Tahun Baru 2023, tidak dipungkiri akan banyak masyarakat yang turun ke jalanan, salah satunya melakukan konvoi atau arak-arakan.

Baca Juga: Tes IQ: Bukan Main Sultinya, Cuman si Jeli yang Tau 3 Perbedaan Atlet Bisbol yang Kepanasan!

Guna mengantisipasi hal tersebut, penyekatan akan dilakukan pada saat perayaan malam Tahun Baru 2023 bagi kendaraan yang akan masuk ke wilayah Jakarta oleh Polda Metro Jaya.

Kombes Pol Latif Usman, Dirlantas Polda Metro Jaya, mengatakan bahwa penyekatan dilakukan di beberapa titik wilayah perbatasan Jakarta.

“Ada titik-titik penyekatan yang akan kita lakukan. Penyekatan terhadap aktivitas masyarakat yang sekiranya bisa membikin ketidaknyamanan situasi,” ucap Latif, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x