Penyebaran Covid-19 di Indonesia Capai Titik Terendah, Doni Monardo: Harus Kita Pertahankan

- 26 April 2021, 20:50 WIB
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo klaim penyebaran virus Covid-19 di Indonesia berada pada titik terendah.*
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo klaim penyebaran virus Covid-19 di Indonesia berada pada titik terendah.* /ANTARA/ Naim

PR TASIKMALAYA - Kasus Covid-19 di Indonesia dan di dunia masih belum pulih dan masih terdapat pasien yang dalam masa perawatan.

Menurut Doni Monardo selaku Ketua Satgas Penanganan Covid-19, penyebaran virus Corona di Indonesia sedang dalam titik terendah.

Menurut penjelasan Doni Monardo pada Senin 26 April 2021, persentase penyebaran Covid-19 di Indonesia sekitar 6,12 persen.

Baca Juga: Persahabatannya Dikabarkan Retak, Ayu Dewi dan Melaney Ricardo Beri Klarifikasi

Sedangkan untuk angka kesembuhan Covid-19 di Indonesia angkanya cukup tinggi yaitu sampai 91,16 persen.

"Mari kita jaga momentum keberhasilan yang kita raih," kata Doni Monardo dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Doni Monardo berharap, dengan turunnya persentase penyebaran Covid-19 tersebut tidak membuat lengah terhadap protokol kesehatan.

Baca Juga: Pesan Ridwan Kamil untuk Bupati dan Wakil Bupati Bandung dan Tasikmalaya: Cepat Kerja!

Penurunan persentase penularan Covid-19 sendiri merupakan sinergi bersama diantara masyarakat, Satgas, serta aparat dari TNI-Polri.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x