Ekonomi Merosot Akibat Pandemi, Presiden Jokowi Tekankan Penciptaan Lapangan Kerja di Daerah

- 15 April 2021, 11:45 WIB
Presiden Jokowi meminta kepala daerah untuk menciptakan lapangan kerja dan mempermudah investasi dengan pemanfaatan APBD.*
Presiden Jokowi meminta kepala daerah untuk menciptakan lapangan kerja dan mempermudah investasi dengan pemanfaatan APBD.* /Instagram/@jokowi.

APBD tersebut dapat digunakan bagi para pengusaha mikro kecil dan menengah untuk memperbaiki kondisi yang menimpa para pengusaha tersebut.

"Bantu juga usaha mikro, kecil dan menengah baik itu permodalan, produksi, maupun pemasarannya karena ini akan menggerakan ekonomi daerah," lanjutnya.

Baca Juga: Bisakah Janin Baru Tumbuh di Tengah Masa Kehamilan? Wanita Asal Inggris Alami Fenomena Ini

Presiden Jokowi juga menekankan agar tidak memperlambat izin investasi yang diajukan.

"Daerah, baik provinsi, kabupaten, maupun kota jangan memperlambat yang namanya izin investasi karena investasi menciptakan lapangan pekerjaan," tambahnya, dilansir Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Dijelaskan Presiden Jokowi bahwa pendapatan tersebut didapat dari pajak, karena pajak adalah sumber pendapatan negara terbesar.

Baca Juga: Dukung Kebijakan Larangan Mudik Lebaran, 166 Ribu Personel akan Dikerahkan Polri Tuk Jaga Pemudik yang Nekad

"Sebanyak 76 persen pendapatan negara itu diperoleh dari pajak. Besar sekali, kalau ada investasi baru mendirikan perusahaan, pabrik atau industri artinya ada yang kita pungut pajaknya. Ada tambahan lagi," sambung Presiden Jokowi.

Dengan demikian, Presiden mengingatkan kembali pada pemerintah daerah agar memberikan pelayanan yang maksimal untuk mendukung dunia usaha.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah