Soroti Sidang HRS yang Dinilai Tidak Adil, Mardani Ali Sera: Manusia Punya Hak untuk Didengar

- 21 Maret 2021, 13:30 WIB
Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PKS Mardani Ali Sera turut menyoroti persidangan Habib Rizieq Shihab yang dinilai tidak adil.*
Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PKS Mardani Ali Sera turut menyoroti persidangan Habib Rizieq Shihab yang dinilai tidak adil.* /Instagram.com/@mardanialisera

Hukum sejatinya mencari keadilan, jika ada keberatan harap diperhatikan. Manusia punya hak untuk didengar,” kata Mardani Ali seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari akun Twitter pribadinya @MardaniAliSera pada Sabtu, 20 Maret 2021.

Baca Juga: Heboh Video Diduga Penangkapan Jaksa Kasus Habib Rizieq, Kapuspenkum Kejagung Buka Suara

Selain itu, lanjut dia, Habib Rizieq sudah mengikuti semua aturan dan proses yang ada. Sehingga sekarang saatnya aparat yang mendengar permintaan Habib Rizieq Shihab (HRS).

HRS sudah ikut aturan-aturan dan proses tersangka. Dan sekarang saatnya aparat mendengar apa harapan dan permintaan HRS,” tutur Mardani Ali Sera.

Mardani Ali Sera juga menegaskan jangan ada intimidasi dalam memproses kasus Habib Rizieq Shihab (HRS). Dia berharap semua pihak dapat dipenuhi haknya masing-masing.

Baca Juga: Aplikasi Pesan Jadi Jembatan Prostitusi Online, Menkominfo Minta Pengelola Tutup Akun Kegiatan Ilegal

Jangan ada Pemaksaan dan intimidasi. Penuhi hak semua pihak. #JanganDzolim,” ucapnya.

Kemudian, Mardani Ali Sera menjelaskan terkait Habib Rizieq Shihab (HRS) yang menyebut selalu menghormati sidang dan akan menunggu sampai kapan pun untuk sidang offline.

Beliau berulang-ulang bilang selalu menghormati sidang dan siap ikut sidang kapan saja secara Offline," ungkap Mardani Ali Sera.

Baca Juga: Soroti Wacana Impor Beras, Riyono: Petani Kita Mampu Sediakan Kebutuhan Dalam Negeri, Apa Tidak Dengar?

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Depok.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah