Waspada! Wamenkes Ungkap Dua Kasus Varian Baru Covid-19 Inggris Sudah Masuk Indonesia

- 2 Maret 2021, 20:30 WIB
Wamenkes Dante Saksono Harbuwono mengungkapkan varian baru Covid-19 Inggris telah masuk Indonesia.*
Wamenkes Dante Saksono Harbuwono mengungkapkan varian baru Covid-19 Inggris telah masuk Indonesia.* /ANTARA FOTO/BPMI Setpres/Muchlis Jr.

PR TASIKMALAYA- Tepat setahun setelah temuan kasus pertama Covid-19 diidentifikasi di Indonesia, kini dikabarkan varian baru Covid-19 Inggris dikabarkan telah masuk di Indonesia.

Akibat wabah pandemi ini, sudah lebih dari satu juta orang terkonfirmasi Covid-19 di Indonesia, dan sudah lebih dari 36 ribu jiwa yang telah dinyatakan meninggal dunia akibat Covid-19 selama satu tahun ini.

Sementara itu, varian baru Covid-19 Inggris yang telah menyebar di puluhan negara itu diyakini memiliki tingkat penyebaran 70 lebih menular diabndingkan varian Covid-19 aslinya.

Baca Juga: Tegas Tolak Perpres Industri Miras, Ustaz Yusuf Mansur: Tidak Sebanding dengan Potensi Keburukan yang Terjadi

Kabar terkait varian baru Covid-19 Inggris itu masuk Indonesia diungkapkan Wakil Menteri Kesehatan RI dr Dante Saksono.

Diumumkan Wamenkes dr Dante Saksono bahwa saat ini sudah ada dua kasus varian baru Covid-19 Inggris jenis B117 yang ditemukan di Indonesia.

Sebagaimana diberitakan jakbarnews.pikiran-rakyat.com dalam artikel berjudul "Mengejutkan, Setahun Covid -19 Masuk Indonesia, Wamenkes: Varian Baru Corona Inggris B117 Sudah Ada 2 Kasus", hal itu diungkapkan Wamenkes dr Dante Saksono dalam konferensi pers Selasa.

Baca Juga: Peneliti CIPS Pingkan Audrine Kosijungan, Nilai Implementasi Perpres Miras Tak Longgarkan Konsumsi

"Saya mendapatkan informasi bahwa tepat dalam setahun ini kita menemukan mutasi B117 UK mutation di Indonesia," ungkap dr Dante Saksono dalam konferensi pers setahun pandemi Corona RI, Selasa 2 Maret 2021.

"Ini fresh from the oven, baru tadi malam ditemukan 2 kasus. Artinya apa, artinya kita akan menghadapi pandemi ini dengan tingkat kesulitan yang semakin berat," lanjut dr Dante Saksono.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Jakbar News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x