Di Tengah Ditangkapnya Mensos Juliari Batubara, Kementerian Sosial Pastikan Bansos Tetap Berjalan

- 6 Desember 2020, 14:40 WIB
Mensos Juliari Batubara menyerahkan diri kepada KPK atas dugaan korupsi Bansos Covid-19
Mensos Juliari Batubara menyerahkan diri kepada KPK atas dugaan korupsi Bansos Covid-19 /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/rwa/ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA - Ditengah pemeriksaan kasus suap yang menjerat beberapa pejabat Kementerian Sosial termasuk Menteri Sosial Juliari Batubara, pihak Kementerian Sosial pastikan program bantuan tetap berjalan.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial Hartono Laras dikutip pikiranrakyat-tasikmalaya.com saat menyampaikan keterangan pers via daring di Jakarta, Minggu 6 Desember 2020.

"Kami beserta jajaran di Kemensos akan terus bekerja keras untuk melaksanakan dan menjalankan program reguler maupun khusus dari sisa kegiatan kami tahun 2020 yang akan segera berakhir," tuturnya.

Baca Juga: Gantikan Juliari Batubara, Jokowi Tunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy Jadi Menteri Sosial Ad Interim

Baca Juga: Mensos Kumpulkan Uang Bansos Hingga Rp8,8 Miliar, KPK: Fee Rp10.000 per Sembako dari Rp300.000

Jajaran Kementerian Sosial tengah mempersiapkan pelaksanaan program bantuan sosial pada tahun 2021.

Bahwa rencana terbut merupakan melanjutkan bantuan sosial tunai (BST) sampai pada tahun 2021.

BST dengan uang sejumlah Rp200.000 rupiah perkepala keluarga berjalan selama 6 bulan kedepan.

Baca Juga: Minta Kasus Habib Rizieq Dikejar, Mustofa: Insya Allah Banyak Kasus Besar akan Terungkap

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x