Singgung Benny Wenda dan Veronika Koman, Ferdinand: Usaha Pisahkan Papua dari NKRI akan Sia-Sia!

- 3 Desember 2020, 08:59 WIB
Ferdinand Hutahaean.
Ferdinand Hutahaean. /@ferdinan_hutahaean/Instagram

PR TASIKMALAYA - Polemik soal Deklarasi Kemerdekaan Papua Baat kini masih hangat diperbincangkan.

Bahkan Papua masuk menjadi trending topik pada 2 Desember 2020, setelah Wilayah tersebut mendeklarasikan kemerdekaannya pada 1 Desember 2020.

Berbagai tokoh politik pun ikut menanggapi soal isu ini. Sebelumnya, Haikal Hassan Baras mengatakan bahwa tindakan Papua itu adalah sebuah pemberotakan nyata.

Baca Juga: Kerumunan Massa FPI di Megamendung Tak Terbendung, Bupati Bogor: Kita Tidak Punya Kekuatan

Kini, mantan politisi Demokrat, Ferdinand Huatahaean juga menanggapi isu tersebut dan memberi pendapat di akun Twitter pribadinya.

"Penghianat negara  @VeronicaKoman lbh baik kamu jadi pela**r daripada jd penghianat. Usahamu untuk memecah belah NKRI dan memisahkan Papua dari Indonesia akan sia2," tulisnya di akun @FedrinandHaean3.

Diketahui, Veronika Koman adalah pengacara dan pegiat hak asasi manusia (HAM) yang dikenal dengan advokasinya untuk isu-isu pelanggaran HAM yang ada di Papua.

Selain itu, Ferdinand juga mengunggah sebuah video di mana Veronika Koman beserta beberapa orang lainnya melakukan unjuk rasa untuk membela pembebasan Papua Barat.

Baca Juga: Pilkada Serentak 2020 Tinggal Menghitung Hari, Warga Binaan di Jawa Barat Dipastikan Ikut Pemilihan

Dalam video, terlihat mereka beradu mulut dengan seorang yang membela keras Indonesia.

"Rakyat Papua saat ini sibuk pilkada memilih pemimpinnya tak perduli deklarasi merdekamu," tulis Ferdinand.

Di unggahan lainnya, Ferdinand mengunggah sebuah video yang memperlihatkan 3 orang bule yang membawa spanduk bertuliskan 'Free W Papua (Bebaskan Papua Barat)'.

Di salah satu spanduk lainnya, terlihat juga tulisan '(End Indonesian's Brutal Occupation of West Papua (Akhiri tindakan brutal Indonesia kepada Papua Barat'.

Baca Juga: Spill The Tea! Dua Mantan Kontestan Seri Produce 101 Ungkap Segala Kecurangan Dalam Acara tersebut

"3 ekor manusia sprt ini mau apa? Punya kekuatan apa untuk memisahkan Papua dari Kedaulatan NKRI?" tulis Ferdinand.

Tak sampai di situ, Ferdinand juga bahkan membawa-bawa nama Benny Wenda, selaku Presden Sementara Papua Barat.

"Hei kau @BennyWenda dan @VeronicaKoman pergilah ke ner**a, disana tempat para penghianat. Papua tetap NKRI dan percuma kau o***i/mas*****si politik deklarasi Papua merdeka," tulisnya.

Diketahui, Papua Barat menyatakan akan membentuk pemerintahan baru yang dipimpin oleh Benny Wenda,***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah