PPP Klaim Ganjar Pranowo Sebagai Bakal Capres dengan Pengalaman yang Lengkap Dibanding Lainnya

1 September 2023, 16:26 WIB
Ketua Majelis Pertimbangan DPP PPP Muhammad Romahurmuziy mengatakan jika Ganjar Pranowo merupakan bakal Capres dengan pengalaman lengkap. /Instagram/@ganjarpranowo

PR TASIKMALAYA - Ketua Majelis Pertimbangan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhammad Romahurmuziy menilai Ganjar Pranowo memiliki pengalaman yang lengkap sebagai bakal Calon Presiden (Capres).

Romahurmuziy memberikan pernyataan bahwa Ganjar Pranowo memiliki pengalaman yang lengkap, baik dalam pemerintahan dan tingkat nasional maupun regional. Sehingga ini menjadi bekal yang baik bagi Ganjar melaju dalam konstelasi Pilpres 2024.

"Mas Ganjar satu-satunya Capres yang pernah duduk di lembaga legislatif dan eksekutif sekaligus, serta pengalaman nasional dan regional. Mas Ganjar memiliki keunggulan yang tidak dimiliki satu Capres pun," tutu Rommy di Jakarta, pada Jumat, 1 September 2023, seperti dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

Perlu diketahui, bahwa PPP merupakan salah satu partai yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal Capres pada Pilpres 2024, bersama dengan PDI Perjuangan, PSI, Hanura, dan Perindo.

Baca Juga: Meski Tidak Mudah, Fernando Valente Optimis Arema FC Bisa Mengalahkan Bhayangkara FC

Romahurmuziy melanjutkan tanggapannya mengenai rencana program-program yang akan dilakukan oleh Ganjar Pranowo ketika mendapatkan kursi Presiden RI ke-8. Ia menilai bahwa program-program yang akan dikedepankannya merupakan hasil evaluasi secara komperhensif dari program Presiden Joko Widodo.

Kondisi tersebut menurutnya menjadi sebuah penegasan atas prinsip keberlanjutan dan pelengkapan terhadap program Presiden Joko Widodo saat ini.

Senada dengan Romahurmuziy, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menilai program-program yang ditawarkan oleh Ganjar Pranowo menegaskan bahwa Capres yang ia usung itu siap untuk maju dalam konstelasi Pilpres 2024.

"Pak Ganjar memiliki pengalaman di eksekutif dan legislatif membuat beliau tidak gagap menghadapi kontestasi yang akan datang. Insya Allah pak Ganjar jadi Presiden," tutur Achmad Baidowi.

Baca Juga: Surya Paloh Tanggapi Isu Anies-Muhaimin dan Pernyataan Partai Demokrat

Hal yang menjadi nilai unggul ganjar oleh keduanya adalah pengalaman yang telah dimiliki oleh Ganjar dalam bidang Legislatif dan Eksekutif. Sehingga menjadi modal awal untuk dapat mengelola sistem kenegaraan dengan baik ketika menjadi Presiden.

Pada kesempatan yang lain, Ganjar Pranowo menyatakan bahwa dirinya siap untuk membawa Indonesia melaju lebih cepat memajukan Indonesia.

"Saya berdiri di sini sebagai bakal calon presiden dari PDI Perjuangan telah memegang mandat untuk bergerak lebih cepat, bergerak 'sat-set' (cepat) meneruskan pencapaian-pencapaian tersebut," papar Ganjar pada Konsolidasai Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024 di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Jumat malam, 25 Agustus 2023.

Ia menilai fondasi yang telah disusun oleh Presiden Joko Widodo saat ini, menjadi modal awal yang kokoh untuk diteruskan dan dilakukan akselerasi oleh presiden selanjutnya.

Baca Juga: Sekjen PBB: Pasangan Prabowo-Yusril Akan Seperti Dwitunggal Soekarno-Hatta

Tak hanya itu, hasil dari kepemimpinan Joko Widodo selama 2 periode ini menghantarkan Indonesia ke dalam posisi transformasi menjadi negara maju. Presiden Joko Widodo sebagai kader PDI Perjuangan dinilainya telah melakukan pembaharuan yang siginifikan.

Ganjar memaparkan mengenai progres pembangunan infrastruktur yang dilakukan oleh pemerintahan era Joko Widodo. Pada Tahun 2014 telah terdapat 46.432 km jalan nasional. Kemudian pada tahun 2022 bertambah menjadi 47.817 km.

Capaian tersebut jika dikonversikan ke dalam masa jabatan Joko Widodo, maka dalam kurun waktu 8 tahun ia telah membangun jalan nasional sepanjang 1.385 km.

Kemudian dalam pembangunan jalan tol, semula berjumlah 1.500 km pada tahun 2014, bertambah menjadi 2.499 km pada tahun 2022. Kemudian ditambah dengan pembangunan jalan-jalan lainnya, seperti jalan provinsi, kabupaten, dan desa yang meningkat jauh.

Baca Juga: Sambut Awal September 2023 dengan Twibbon Cantik dan Lucu, Cocok untuk Pasang di Sosmed

Dengan itu, maka Ganjar Pranowo bertekad untuk meningkatkan konektifitas seluruh wilayah Indonesia nanti. Baik itu jalur darat, udara, dan laut. Konektivitas perkotaan dan perdesaan. Juga konektivitas Indonesia bagian barat, tengah, dan timur, serta ia bertekad untuk membangun kawasan khusus.

Ganjar Pranowo memaparkan capaian lainnya dari Presiden Joko Wiodod adalah sawasembada pangan dengan produksi beras sebanyak 31,3 ton secara konsisten dari 2019-2021.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler