Sarankan Pemerintah Rangkul Habib Rizieq, Fadli Zon: Ulama yang Jadi Panutan

24 November 2020, 16:12 WIB
Fadli Zon dalam video bertajuk "HABIB RIZIEQ HARUSNYA DIRANGKUL BUKAN DIMUSUHI" di YouTube Fadli Zon Official, Selasa, 23 November 2020. /Tangkap Layar YouTube/Fadli Zon Official

PR TASIKMALAYA - Nama Habib Rizieq masih hangat untuk diperbincangkan, berawal dari kepulangannya hingga kerumunan massa dalam beberapa acaranya.

Kedatangannya kembali ke Indonesia disambut hirup para simpatisannya hingga membuat lalu linta sekitar Bandara Seokarno Hatta lumpuh.

Namun, kepulangannya ke Tanah Air justru menyita perhatian publik, hingga beberapa acara yang didatanginya membuat kerumunan massa di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tanggapi Istilah Kadrun dan Cebong, Sudjiwo Tedjo: Lebih Bahaya dari Ujaran Kebencian

Hal itu membuat sebagian kalangan memberikan kritik bagi sang pimpinan FPI tersebut.

Berbeda dengan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Ia justru menganggap pemerintah terlihat seperti memusuhi Habib Rizieq Shihab.

Hal itu disampaikan lewat tayangan di kanal YouTube Fadli Zon Official yang diunggah pada Senin, 23 November 2020.

Baca Juga: Jangan Macam-Macam! Hina Anggota Brimob, Pemuda asal Bogor Terancam Penjara 6 Tahun

Fadli Zon mengungkapkan, seharusnya pemerintah dapat merangkul Habib Rizieq Shihab yang dinilai sosok yang sangat berpengaruh di Indonesia.

“Habib Rizieq adalah seorang habib, seorang habaib, seorang sayyid, keturunan Nabi Muhammad SAW,” ucapnya.

Dia pun mengatakan, informasi yang mengatakan Habib Rizieq Shihab seorang keturunan Nabi Muhammad SAW didapat dari sumber yang memiliki data valid.

Baca Juga: Berikut Syarat Untuk Dapatkan BSU Kemendikbud Bagi Guru Honorer

“Itu juga dikonfirmasi oleh sebuah institusi Rabithah ‘Alawiyyin yang memang mempunyai data tentang kekerabatan keturunan Nabi Muhammad,” terangnya.

Dia menjelaskan, Habib Rizieq merupakan pemimpin organisasi yang cukup banyak pengikutnya di Negara Indonesia.

“Habib Rizieq memimpin sebuah organisasi FPI, sebuah organisasi yang secara de facto mempunyai pengikut yang cukup banyak di seluruh Indonesia,” tuturnya.

Baca Juga: Hoaks Atau Fakta: Benarkah Mantan PM Malaysia Sebut Sekolah Indonesia Terlalu Banyak Belajar Agama?

Selain itu, Fadli Zon pun menjelaskan bahwa FPI sangat aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan.

“Bahkan, FPI sangat aktif di kegiatan sosial masyarakat, kemanusiaan,” ungkapnya.

Dia menuturkan, selain keturunan Nabi Muhammad SAW, Habib Rizieq pun ulama yang menjadi panutan banyak umat muslim di Indonesia.

Baca Juga: Kritik Tindakan Pangdam Jaya, Fadli Zon: akan Dikenang sebagai #TheBalihoWar

“Habib Rizieq sebagai ulama juga banyak menjadi panutan, diteladani, bahkan dijuluki sebagai imam besar,” kata Fadli.

***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube Fadli Zon Official

Tags

Terkini

Terpopuler