Harga Bawang Putih Turun, Ridwan Kamil: Selamat Membuat Sambal 'Seuhah Lada'

- 18 Februari 2020, 19:14 WIB
ILUSTRASI bawang putih.*
ILUSTRASI bawang putih.* /PIXABAY/

Selain terkait lonjakan harga bawang putih, lanjutnya, masyarakat perlu mewaspadai harga gula pasir. Mengingat berdasarkan pantauannya, ada pedagang yang menjual gula pasir dengan harga Rp 14-15 ribu per kg, sementara harga normal gula pasir adalah Rp 12,5 ribu per kg.

Oleh karena itu, pihaknya akan terus memantau pergerakan harga gula pasir, dan tidak menutup kemungkinan akan digelar operasi pasar jika harga gula pasir terus melonjak.

"Mudah-mudahan dengan pola yang sama kita bisa stabilkan harga sembako di pasar, jangan sampai terjadi inflasi karena akan berdampak pada kebutuhan lainnya," ujarnya.

Sementara itu, terkait harga kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) lainnya, diakuinya tidak terjadi kenaikan yang signifikan atau masih dalam kondisi normal.

Baca Juga: Menjelang Pertandingan Persebaya vs Arema, Suporter Rusuh hingga Bakar Kendaraan

"Selain yang utama bawang putih, kita memantau ke dalam, rata-rata harga kepokmas normal, beras saya cek normal, daging ayam, daging sapi, masih 110 ribu per kilogram," tambahnya.

Dikutip dari akun pribadi Instagram Kang Emil, ia menjelasakn kepada masyarakat untuk mencari truk operasi pasar yang ada di pasar.

“Cari truknya di pasar-pasar utama dan beli bawang putihnya, Selamat membuat sambel sehah lada,” tulis Kang Emil.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x