Antisipasi Penyebaran Covid-19 di Tempat Pengungsian Merapi, Kemensos Siapkan Tenda Merah Putih

- 13 November 2020, 20:00 WIB
Sekretaris Jendral Kemensos Hartono Laras.
Sekretaris Jendral Kemensos Hartono Laras. //Instagram.com//@hartono_laras

PR TASIKMALAYA – Area pengungsian terus disiapkan oleh pemerintah guna menghadapi bencana Merapi.

Setelah Merapi dinyatakan siaga, warga di sekitaran Gunung Merapi sudah mulai dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

Berbeda dengan bencana Merapi pada tahun 2010 lalu, kali ini tempat pengungsian didesain sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Trump Tolak Akui Kalah Dalam Pilpres AS, Facebook dan Google Perpanjang Larangan Iklan Politik

Tenda dengan protokol kesehatan mulai disiapkan untuk pengungsi dari bencana meletusanya Gunung Merapi di Yogjakarta dan Jawa Tengah. Tenda dari Kementerian Sosial itu dipastikan telah penuhi standar Covid-19.

“Kita juga siapkan tenda yang sudah menerapkan protokkol kesehatan. Kita sudah standar mematuhi protokol Covid-19,” ucap Sekretaris Jendral Kemensos Hartono Laras, seusai membuka rapat koordinasi bidang hukum Kemensos di Alila Hotel Solo pada Jumat, 13 November 2020.

Hartono menjelaskan, tenda berwarna merah dan putih ini berbeda dengan tenda pengungsian pada umumnya. Sebab tenda ini ada sekat-sekat untuk menjaga jarak antar pengungsi.

“Mereka yang ada di pengungsian dalam tenda itu ada jaraknya. Ada pengaturan suhu, ada jaraknya, ada hand sanitizer, namanya tenda Merah Putih,” kata Hartono.

Baca Juga: HRS Dinilai Tak Terapkan Prosedur Karantina, DPR: Terlanjur, Tak Perlu Lempar-Lemparan Kebijakan

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x