Sasar 100.000 Jiwa, IPAL Kota Palembang Ditargetkan Beroperasi Pada 2022

- 5 November 2020, 09:59 WIB
Ilustrasi limbah domestik.*/Pixabay/
Ilustrasi limbah domestik.*/Pixabay/ /

PR TASIKMALAYA – Pengelolaan limbah cair domestik (rumah tangga) akan dibangun di Kota Pelambang.

Pembangunan ini guna meminimalkan jumlah limbah yang terbuang ke lingkungan tanpa pengelolaan yang benar.

Pembangunan IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah) merupakan cara dalam pengolahan limbah tersebut.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Tiongkok Kirim Vaksin untuk Targetkan 100 Juta Penduduk Indonesia Mati?

Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Danis Hidayat Sumadilaga menyebut proyek IPAL Kota Palembang akan menyasar 100.000 jiwa penerima manfaat atau setara 21.000 rumha jika telah beroperasi.

“Targetnya IPAL Palembang sudah beroperasi pada 2022 dengan total kapasitas lebih dari 20.000 debit per hari,” ujar Danis saat groundbreaking atau peletakan batu pertama proyek IPAL Palembang di Kelurahan Sei Selayur pada Rabu, 4 November 2020.

Meski baru dilaksanakan peletakan batu pertama, namun proses pengerjaan sistem IPAL sudah dikerjakan sejak 2017 berupa pipa transmisi sepanjang 5,5 kilometer yang tersambung ke rumah pompa.

Baca Juga: Pilpres AS Jadi Urusan Internasional, Begini Tanggapan Beberapa Negara di Eropa

Menurutnya, proyek IPAL Palembang bagian dari hibah Pemerintah Australia tersebut akan menyelesaikan persoalan sanitasi limbah rumah tangga secara bertahap untuk memperbaiki kondisi lingkungan Kota Palembnag.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x