Momen Lebaran Idul Fitri 2022, Polri Rilis Jadwal One Way Mudik untuk Ruas Tol

- 16 April 2022, 15:50 WIB
Ilustrasi tol. Berikut jadwal one way mudik lebaran Idul Fitri 2022 untuk beberapa ruas tol yang dirilis pihak Korlantas Polri.
Ilustrasi tol. Berikut jadwal one way mudik lebaran Idul Fitri 2022 untuk beberapa ruas tol yang dirilis pihak Korlantas Polri. /Pixabay/Alexas_Fotos

PR TASIKMALAYA - Momen mudik jelang lebaran Idul Fitri akan kembali lagi pada 2022.

Diketahui mudik untuk merayakan lebaran Idul Fitri sebelumnya ditiadakan pada 2020 dan 2021 akibat pandemi Covid-19.

Sementara untuk 2022, Presiden Jokowi menegaskan memberikan izin untuk mengadakan mudik lebaran Idul Fitri.

Oleh karena itu, mudik lebaran Idul Fitri pada 2022 dipastikan akan menjadi kegiatan yang akan dilakukan oleh masyarakat.

Baca Juga: Jadwal One Way Mudik Lebaran 2022, Berlaku Juga untuk Arus Balik Idul Fitri

Demi memberikan kenyamanan kepada para pengguna jalan, Polri memutuskan akan memberlakukan one way di beberapa ruas tol.

Hal tersebut dilakukan agar tidak terjadi kemacetan terlalu parah.

Begitu pun ketika arus balik, ada beberapa ruas tol yang akan diterapkan one way.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Korlanta Polri, berikut jadwal one way mudik dan arus balik lebaran Idul Fitri 2022.

Baca Juga: Tes Fokus: Temukan Perbedaan Jeruk ini dan Buktikan Kecerdasan Otak Anda Luar Biasa

Mudik (28 April-1 Mei 2022)

Pada 28 April pukul 17.00 WIB – 24.00 WIB dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) sampai dengan KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).

Pada 29 April pukul 7.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) sampai dengan KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).

Pada 30 April pukul 7.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) sampai dengan KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).

Baca Juga: Doctor Strange 2 Menggoda pada Pembukaan secara Besar-besaran di Box Office Akhir Pekan

Pada 1 Mei pukul 7.00 WIB – 12 WIB mulai dari KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek) sampai dengan KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung).

Arus Balik (6-8 Mei 2022)

Pada 6 Mei pukul 14.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) sampai dengan KM 47 (Tol Jakarta – Cikampek).

Pada 7 Mei pukul 7.00 WIB – 24.00 WIB mulai dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) sampai dengan KM 3 + 500 (Gerbang Tol Halim).

Baca Juga: Tes Psikologi: Selesaikan Coretan Kapur Ini untuk Melihat Kepintaran Anda, Teka-teki yang Menguji IQ Anda

Pada 8 Mei pukul 7.00 WIB hingga Senin 9 Mei 2022 pukul 03.00 WIB dari KM 414 (Gerbang Tol Kalikangkung) sampai dengan KM 3 + 500 (Gerbang Tol Halim).

Sementara untuk tol yang dimulai di Gerbang Tol Bawen, Polri dapat memberlakukan one way melihat dari volume lalu lintas.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Korlantas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x