Klaim Bungkam Tokoh Utama Buzzer Soal Perpres Miras, Natalius Pigai: Kalau Tidak, Mana Mungkin Dibatalkan

- 4 Maret 2021, 15:50 WIB
Sosok Natalius Pigai ikut menanggapi keputusan Presiden Jokowi  yang mencabut kebijakan investasi miras.*
Sosok Natalius Pigai ikut menanggapi keputusan Presiden Jokowi yang mencabut kebijakan investasi miras.* /Instagram.com/@natalius_pigai

PR TASIKMALAYA - Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai turut angkat suara menanggapi keputusan Jokowi mencabut kebijakan investasi miras yang tertuang dalam Perpres Nomor 10 Tahun 2021.

Dalam cuitan di akun Twitternya, Natalius Pigai mengatakan bahwa hal tersebut terjadi setelah dirinya membungkam tokoh utama buzzer, hingga akhirnya kebijakan investasi miras dicabut.

"Kalau saya tidak bungkam tokoh utama buzzer, maka mungkinkah Perpres miras dibatalkan?" ucap Natalius Pigai, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari cuitan Twitter @NataliusPigai2, pada Kamis 4 Maret 2021.

Baca Juga: Sebut Keputusan Jokowi Cabut Perpres Miras Bak Buat Skripsi, Rocky Gerung: Diganggu Penguji, Langsung Revisi

Dalam cuitan tersebut, Natalius Pigai menuturkan bahwa kemampuan berpikirnya jauh lebih brilian dari tokoh-tokoh nasional yang sering menegurnya.

Bahkan, ia juga tak segan mengatakan bahwa yang tahu taktik dan strategi itu hanya dipunyai orang yang berasal dari dunia perang.

"Kemampuan berpikir saya jauh lebih brilian dari tokoh-tokoh nasional yang inbox sambil tegur saya seakan-akan tahu strategi. Yang tahu taktik dan strategi itu hanya dipunyai orang yang berasal dari Dunia Perang!," ujar Natalius Pigai.

Baca Juga: Anies Baswedan Didesak Segara Jual Saham Miras, Hidayat Nur Wahid: Ditolak Ketua DPRD DKI Jakarta

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi resmi mencabut Peraturan Presiden (Perpres) nomor 10 Tahun 2021 tentang Bidang Usaha Penanaman Modal yang di dalamnya mengatur izin investasi minuman keras (miras).

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden Twitter @mohmahfudmd Twitter @NataliusPigai2


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x