Deretan Kabar Baik Covid-19 di Dunia, Salah Satunya Datang dari Putra Indonesia

- 7 April 2020, 16:20 WIB
Gambar virus corona penyebab covid-19.
Gambar virus corona penyebab covid-19. //Tangkapan layar Tech Insider

PIKIRAN RAKYAT- Pandemi virus corona atau Covid-19 yang tengah melanda 209 negara di dunia telah menginfeksi 1.347.566 jiwa.

Sejumlah upaya gencar dilakukan berbagai pihak guna menekan angka penyebaran virus corona atau meminimalisir dampak negatif yang ditimbulkan oleh virus yang menyerang saluran pernapasan ini.

Meskipun kini dunia tengah dilanda kekhawatiran, namun kini sejumlah kabar baik dari upaya penanganan virus corona mulai bermunculan.

Baca Juga: Pelaku Pencurian Mobil Mantan Kapolda Akui Pernah Terlibat Kasus Pencabulan Sesama Jenis

Berikut adalah rangkuman beberapa kabar baik terkait dengan penanganan virus corona di seluruh dunia yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Kantor Berita Antara.

1. Putra Indonesia ciptakan alat tes corona, tembus Eropa, AS, India

Santo Purnama, pengusaha asal Indonesia ini, telah berhasil mengembangkan alat tes mandiri untuk virus corona atau Covid-19 hanya dalam waktu empat bulan, dan alatnya kini telah lulus lisensi edar beberapa negara di dunia, seperti Eropa, Amerika Serikat, dan India.

Baca Juga: Sempat Tak Hiraukan Wabah Corona, Kini Meksiko Sebut Perlu Rekrut Banyak Tenaga Medis

Diketahui, alat tersebut memungkinkan setiap orang untuk melakukan pengetesan di rumah masing-masing, hanya dalam waktu 10 menit, dan harga yang sangat terjangkau, sekitar Rp. 160.000 per unit.

2. Pemain MU donasikan 30 persen gaji kepada rumah sakit dan tenaga medis

Tak ada habisnya sejumlah donasi dan bantuan mulai dikumpulkan tokoh-tokoh penting dunia, kini Manchester United digadang-gadang akan mendonasikan sebanyak 30 persen.

Prosentasi sebanyak itu akan diperoleh dari gaji pemain tim utama mereka untuk rumah sakit sekitar dan layanan kesehatan yang tengah memerangi pandemi virus corona.

Baca Juga: Cegah Pemudik dari Zona Merah, Tim Gugus Tugas Covid-19 Purbaratu Buka Pos di Jalur Tikus

Hal itu membuat MU menjadi klub Liga Premier Inggris pertama yang melakukan langkah tersebut.

3. Fujifilm kembangkan alat tes baru corona dengan hasil lebih cepat

Donasi dalam bentuk lain diberikan oleh sebuah perusahaan filmaker yaitu Fujifilm, pihaknya mengatakan telah mengembangkan alat tes baru untuk virus corona yang akan mempersingkat waktu mengeluarkan hasil menjadi sekitar dua jam saja.

Baca Juga: Cek Fakta: Diduga Stres Menghadapi Covid-19, Benarkah Donald Trump Melakukan Ruqyah?

Alat deteksi virus corona itu dikembangkan oleh anak perusahaan Fujifilm, yakni Wako Pure Chemical Corp dan akan dirilis pada 15 April 2020 mendatang.

4. Robot bantu tenaga medis Italia rawat pasien corona

Sebagaimana diketahui, beberapa negara di dunia kini tengah mengeluhkan kekurangan tenaga medis, kondisi ini membuat Italia yang merupakan negara di urutan kedua paling banyak terinfeksi corona dan negara tertinggi jumlah kematian berinisiatif membuat karya robot medis.

Baca Juga: Tidak Sejalan dengan Keinginan Orang Tua? Jangan Risau, Coba Jelaskan dengan 3 Cara Ini

Tenaga medis di Italia mendapatkan bantuan lain dari robot berteknologi canggih dan cerdas bernama "Tommy" yang berperan sebagai robot perawat untuk merawat pasien virus corona baru Covid-19.

Tommy adalah satu dari enam robot baru yang membantu para dokter dan perawat yang merawat pasien Covid-19 di Rumah Sakit Circolo di Varese, Lombardy Utara, yang merupakan pusat penyebaran wabah di Italia.

5. Pangeran Charles sembuh dari virus corona

Baca Juga: Andrea Dian Dinyatakan Sembuh dari Covid-19, Ia Beberkan Biaya Selama Masa Pemulihan

Pewaris tahta Kerajaan Inggris, Pangeran Charles yang berusia 71 tahun itu sudah sembuh dari virus corona.

Charles keluar dari karantina mandiri pada Senin 29 Maret 2020 lalu, setelah mengalami gejala ringan Covid-19 dan kantornya mengatakan bahwa calon raja Inggris itu berada dalam keadaan sehat.

Sebelumnya Charles terinfeksi Covid-19 setelah melakukan pertemuan dan kunjungan dengan sejumlah pemimpin negara lain.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x