Sekolah Asrama di Nigeria Diserang Kelompok Bersenjata, 140 Siswa Menghilang

- 6 Juli 2021, 10:50 WIB
Geng bersenjata di Nigeria menculik ratusan siswa di sekolah asrama dan mereka menghilang hingga kini.
Geng bersenjata di Nigeria menculik ratusan siswa di sekolah asrama dan mereka menghilang hingga kini. /PublicDomainPictures/pixabay.com/PublicDomainPictures

PR TASIKMALAYA - Sebanyak 140 siswa menghilang dari sebuah sekolah asrama di Nigeria dalam gelombang penculikan massal yang menargetkan pelajar.

Para siswa sekolah asrama di Nigeria tersebut diculik geng kriminal bersenjata yang sering menyerang desa-desa untuk menjarah, mencuri ternak, dan menculik warga untuk tebusan.

Di samping kasus menghilang siswa di Nigeria, sejak awal tahun ini, geng tersebut semakin banyak menargetkan sekolah, sekolah asrama, dan perguruan tinggi.

Baca Juga: Rahasia Orang Korea Mempraktikkan Etika Konfusianisme dalam Kehidupan Pribadi hingga Negara

Insiden penculikan itu terjadi pada hari Senin dini hari, 5 Juli 2021, di mana para penyerang melepaskan tembakan dan melumpuhkan penjaga keamanan.

Mereka menyerbu sekolah menengah Bethel Baptist di negara bagian Kaduna, barat laut Nigeria, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Guardian.

“Para penculik membawa 140 siswa, hanya 25 siswa yang lolos," kata Emmanuel Paul, seorang guru di sekolah tersebut.

Baca Juga: Masih Lebih Kaya 739 Ribu Kali Dibanding Orang Biasa, Jeff Bezos Resmi Mundur dari CEO Amazon

"Kami masih belum tahu ke mana para siswa itu dibawa,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x