Rentan Kasus Aborsi dan Pembuangan Bayi, Malaysia Buka Tempat 'Baby Hatch'

24 Januari 2020, 15:22 WIB
OrphanCare Baby Hatch di Malaysia/ /Twitter @haneunharumi

PIKIRAN RAKYAT - Membuang bayi akibat hubungan di luar nikah sering menjadi pilihan akhir bari para pasangan.

Hal tersebut, tentu dinilai sangat tak manusiawi dan dikecam berbagai pihak. Bukan hal yang aneh, warganet banyak yang mengumpat perilaku bejat tersebut.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @eijaabadi, mengunggah sebuah postingan terkait kasus pembuangan bayi di dalam sebuah got kotor.

Baca Juga: Cara Aktifkan Whatsapp Dark Mode, Fitur Terbaru di Tahun 2020

"Hasil perbuatan di luar hubungan pernikahan, sepasang bayi dibuang seperti membuang sampah, celakalah bagi ibu dan bapaknya selama-lamanya," tulis pemilik akun Twitter @eijaabadi pada 23 Januari 2020 kemarin.

Nampak dua buah foto yang diunggah memperlihatkan sepasang bayi yang masih terlilit ari-ari dan tali pusar terlihat tergeletak tak bernyawa sembari dikerumuni warga.

Hal tersebut lantas menjadi polemik dan mendapat hujatan dari pengguna akun Twitter lain yang mengumpat pasangan yang tega membuang buah hati mereka.

Baca Juga: Soal Warisan Lina Jubaedah, Teddy Akui Tak akan Meminta Pembagian Harta

"Ke akuin aja sini. Seriusan paling pengen nangis kalo liat bayi diginiin," tulis pemilik akun Twitter @rifayuniarnf_

"Aku ingin membuang kucing di dekat tepi restoran juga tidak tega. Tapi ini orang tak punya hati membuang anak sendiri dalam got," tulis pemilik akun Twitter @xzayrazeex.

Namun, ada salah satu jawaban lain dari salah satu pengguna akun Twitter yang memberikan informasi terkait tempat perlindungan bayi.

"Kepada ibu yang mengandung anak diluar nikah, tolonglah jangan membuang anak didekat tong sampah, got, atau tempat lain.

"Di Malaysia ada 11 tempat untuk melindungi bayi hasil diluar nikah bernama "Baby Hatch". Tempat ini sudah menyelamatkan hampir 100 lebih bayi," tulis pemilik akun Twitter @haneunharumi.

Baca Juga: Janda Kaya Asal Brebes Disebut Alami Gangguan Mental Usai Ditipu Petinggi Sunda Empire

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi OrphanCare, Baby Hatch merupakan pusat pelindungan bayi di Malaysia yang sudah beroperasi di tiga tempat.

Buka selama 24 jam, OrphanCare Baby Hatch sudah berada di semenanjung Malaysia yaitu Petaling Jaya, Johor Bahru, dan Sungai Petani di Kedah.

Baby Hatch yang menggunakan sistem perlindungan bayi seperti di Jerman, tak hanya berada di tiga tempat tersebut, Baby Hatch juga tersedia di Rumah Sakit KPJ Malaysia.

Baca Juga: 7 Manfaat Terong bagi Kesehatan, Direkomendasikan sebagai Makanan Diet

Baby Hatch adalah tempat perlindungan bayi yang 'dibuang' orang tuanya akibat hasil hubungan gelap atau tak mampu merawatnya.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter Orphan Care Baby Hatch

Tags

Terkini

Terpopuler