Bahaya! 6 Tanda Kamu Harus Segera Ubah Pola Pikir, Salah Satunya Terus Merasa Bersalah

- 11 Februari 2023, 05:46 WIB
Ilustrasi berpikir, ilustrasi pola pikir
Ilustrasi berpikir, ilustrasi pola pikir /Pixabay/Chen/

PR TASIKMALAYA - Pola pikir sangatlah penting untuk menentukan masa depan kesuksesan kamu. Pola pikir yang benar mengubah perspektif kamu terhadap berbagai hal.

Ketika kamu melihat sesuatu, hal itu dapat mengubah perilaku, tindakan dan pengalaman kamu terhadap sesuatu tersebut.

Mengubah pola pikir terhadap sebuah hal yang menurutmu tidak sependapat itu akan membuat semuanya berjalan dengan lancar.

Apakah kamu bingung di mana saatnya kamu untuk mengubah pola pikirmu itu? Berikut adalah tanda-tanda di mana saatnya kamu untuk mengubah pola pikirmu itu, dikutip dari Invajy.

Baca Juga: BEM FKIP Unsil Tasikmalaya Kutuk Keras Perlakuan Kekerasan Seksual: Kawal Sampai Tuntas

1. Mengeluh terhadap suatu hal

Ketika kamu sudah memulai mengeluh terhadap beberapa hal yang sama berturut-turut, maka disinilah saatnya untuk mengubah pola pikir kamu. Mau itu berpikir tentang, cuaca panas, hujan, lalu lintas, lingkungan, pendidikan, jaringan internet, hubungan dengan pasangan atau keluarga.

Dalam semua masalah yang bersangkutan dari hal tersebut, sudah terlihat jelas, tanda bahwa kamu harus mengubah pola pikir yang terkontaminasi dengan hal-hal negatif. Mulailah menerima kenyataan dan selalu bersyukur terhadap hidupmu itu. Tukarkan keluhan kamu dengan apresiasi, hal ini akan membuatmu lebih baik.

2. Marah secara impulsif

Baca Juga: HYBE Entainment Akuisisi Saham SM Entertainment, Begini Reaksi Penggemar BTS, NCT dan EXO

Ketika kamu merasa tidak puas dengan dirimu sendiri, mau itu orang lain, sahabat, rekan kerja atau lingkungan yang ada disekitarmu.

Dengan begitu, hal ini menyebabkan kamu merasa kesal dan frustasi yang hanya ingin membuatmu itu marah,marah dan marah sekuat tenaga. Ini adalah indikasi yang jelas bahwa harapan kamu tidak realistis. Namun, harapan kamu adalah sebagian dari pola pikirmu.

Ekspektasi yang tinggi yang tidak sesuai dengan keinginanmu itu dapat menyebabkan ketidakpuasan. Dari sinilah, kamu harus merasionalkan ekspektasi kamu dengan diri sendiri, orang lain dan sekitar hidupmu.

3. Mentalitas korban

Baca Juga: Tes Psikologi: Benarkah Anda Telah Memilih Profesi yang Tepat? Cek dengan Memilih Pola Warna

Kamu sering berpikir bahwa semua yang ada dunia ini selalu menyalahkanmu. Kemudian, kamu berpikir sudah terlambat untuk mengubah semuanya. Terus-menerus menjadikan diri sendiri sebagai korban tidak mengizinkan untuk membangun atau mengubah kehidupan yang lebih baik.

Berpikir dengan perasaan seperti itu harus sangat dihindari. Menjadikan kamu sebagai korban tidak akan membuatmu maju. Maka hadapilah situasi seperti itu, kumpulkan keberanian dan keyakinan terhadap dunia yang membuatmu seperti korban yang selalu disalahkan.

4. Menghindari Tantangan

Jika kamu merasa tidak mau melewati tantangan atau tidak nyaman. Kamu berpikir bahwa tantangan adalah masalah yang besar. Dengan begitu, kamu harus menghindari semua tantangan besar tersebut. Berpikir bahwa kamu tidak bisa melewati semuanya self talk negatif hal itu harus segera dihentikan.

Baca Juga: Blue Lock: Spoiler Episode 17 dengan Strategi yang Luar Biasa!

Selalu menyerah di awal sebelum mencobanya. Ini pertanda bahwa kamu harus mengubah pola pikirmu sekarang. Bagaimana kamu mau maju jika kamu terus menghindarinya? Kamu harus melewati semuanya, jangan menghindari tantangan tersebut.

Berpikirlah, bahwa kamu bisa menerjang semua rintangan untuk mencapai tujuan yang sangat besar. Pandanglah semua tantangan sebagai peluang untuk kamu terbang ke atas meraih kesuksesan yang luar biasa.

5. Merasa bosan

Hidup selalu merasa bosan dan tidak ada hal-hal yang menarik dalam kehidupanmu. Merasa hidupmu tidak bernada. Kehilangan semangat bekerja, tidak ada gairah dalam hubungan hingga semuanya tidak terasa lucu bagimu.

Baca Juga: Benarkah Salah Satu Anggota Avengers yang Sudah Mati Ini Akan Hadir Kembali dalam Film MCU Mendatang?

Terkadang jika bosan kamu mengirimkannya kepada handphone, narkoba dan alkohol. Hindari semuanya hal tersebut. Membuktikan bahwa kamu harus mengubah pola pikirmu itu. Manfaatkan kebosanan dengan mencari hal-hal baru yang bisa menarik perhatianmu. Tapi, tentunya yang bermanfaat juga untuk kehidupanmu.

6. Merasa bersalah

Berpikir bahwa kamu selalu salah dalam hal apapun, itu tidak akan menghancurkan seluruh hidupmu. Rasa bersalah sangat membuatmu mengganggu yang akan menyebabkan depresi, stres dan cemas, tidak bergairah dan hanya ingin merasa sendiri.

Jika kamu mengalami rasa bersalah irasional yang berlebihan, waktunya mengubah pola pikirmu itu. Percaya diri! Adalah kunci dari semua tersebut. Hargai keputusan kamu sendiri dan berhentilah berpikir yang berlebihan.

Baca Juga: Prediksi dan Link Nonton Anime One Piece Episode 1051: Serangan Balik Luffy Berhasil Pukul Mundur Kaido!

Sadarlah! Bahwa, setiap orang juga membuat kesalahan dalam hidup mereka. Jadi jangan selalu berpikir bahwa kamu salah.

Itulah hal-hal pertanda bahwa kamu harus merubah pola pikir dalam hidupmu. Semangat hidup dan jangan menyerah.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Invajy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah