8 Goals yang Dapat Wanita Terapkan di 2020

- 26 Desember 2019, 10:28 WIB
Wanita perlu menentukan goals nya sendiri untuk mencapai tujuannya.*
Wanita perlu menentukan goals nya sendiri untuk mencapai tujuannya.* /Pexels/

PIKIRAN RAKYAT - Dalam menyambut tahun 2020, setiap orang harus memilki tujuan yang baru pula.

Harus dilakukan penataan hidup yang baru agar kehidupan bisa menjadi lebih baik lagi.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari laman Career Girl Daily, inilah beberapa hal yang bisa dilakukan oleh para wanita untuk bisa menjalani kehidupan yang lebih baik lagi.

Baca Juga: Wujud Lestarikan Hutan, Denrim Solok Selatan Berikan Bibit Pohon kepada Warga

1. Lebih Disiplin

Untuk hidup lebih baik lagi, jadilah lebih displin dalam melakukan kegiatan ataupun menetapkan tujuan dalam hidup.

Mulailah dengan memperketat diri untuk bisa berpegang teguh pada suatu tujuan yang ingin dicapai, dengan disertai keteguhan untuk mencapainya.

Bisa pula dibantu oleh journal atau catatan harian sebagai pengingat akan tujuan yang akan kita capai. Usahakan harus bisa tercapai disertai dengan sikap disipiln yang kita punya.

Baca Juga: Kemenag Perlihatkan Visualisasi Gerhana Matahari Cincin di Provinsi Aceh

2. Banyak Lakukan Perjalanan

Tak harus lakukan perjalanan ke tempat yang jauh saja, tapi bisa pergi ke tempat yang mungkin sebelumnya belum pernah dikunjungi meski itu jaraknya dekat.

Hal ini bertujuan untuk melihat dunia lebih luas lagi, mengumpulkan inspirasi serta pendapat baru tentang dunia.

Hal ini juga bertujuan untuk membuat kita bisa lebih bersantai, rileks dan menenangkan pikiran untuk beberapa saat hingga membuat diri kita lebih baik.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Hadiri Syukuran Desa Wisata Peringkat 1 Tingkat Nasional

3. Ubahlah Kelemahan Menjadi Kekuatan

Jika tahun sebelumnya kita mempunyai kelemahan yang akan menghambat hidup, ubahlah kelemahan itu menjadi senbuah kekuatan.

Carilah jalan untuk membuat kelemahan itu hilang dan membuat diri kalian menjadi versi yang lebih baik lagi.

4. Ikutilah Mimpimu

Teruslah ikuti mimpi yang sebelumnya sudah dibuat, ciptakan komitmen yang tinggi untuk mencapai mimpi tersebut.

Baca Juga: Gelar Operasi Cipta Kondisi, Polres Purwakarta Amankan Seorang Pria

Jika mimpi tersebut belum sempat tercapai tahun kemarin, teruslah dorong diri sendri untuk bisa mencapainya pada tahun baru ini.,

5. Banyak Membaca

Perbanyaklah membaca buku, bukan hanya satu genre. Tapi bisa membaca segala jenis buku.

Hal ini bisa mengembangkan diri untuk mendapatkan wawasan yang lebih luas, juga bisa membantu untuk meningkatkan keterampilan dalam membaca.

Baca Juga: Warga Binaan Meninggal Dunia, Bhabinkamtibmas Karawang Berikan Bentuk Empati pada Keluarga Korban

6. Beristirahatlan dari Dunia Maya

Hal ini bisa dilakukan saat selesai bekerja. Waktu malam bisa digunakan untuk beristirahat datri dunia maya.

Matikan Wi-fi dan fokus beristirahat dari segala hal yang berkaitan dengan dunia maya. Hal ini bisa membuat pikiran lebih tenang dan lebih fokus pada dunia nyata.

Hal ini bisa juga dilakukan setiap akhir pekan dan menggantinya dengan istirahat yang membuat pikiran menjadi lebih baik lagi.

Baca Juga: Kunjungi Curug Malela, Bupati Bandung Barat: Tahun 2020 Saya Janji Akan Optimalkan Pembangunan di Wilayah Selatan

7. Percaya Diri

Bangunlah kepercayaan diri untuk membuat diri menjadi lebih baik lagi. Kepercayaan diri ini bisa membuat diri menjadi lebih nyaman.

Hal untuk membangun kepercayaan diri ini bisa dengan melakukan hal yang sebelumnya pernah kita takuti, dan kita bisa juga keluar dari zona nyaman kita.

8. Atur Jadwal Setiap Hari

Buatlah jadwal keseharian untuk bisa membuat diri sendiri menjadi lebih dispilin dan hidup teratur.

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Cianjur Resmikan Rumah Layak Huni

Lihatlah kemajuan yang telah kita lakukan dengan mengecek jadwal tersebut setiap hari.

Dengan beberapa hal ini, membuat wanita bisa menjalnai hidup yang lebih baik lagi.***

Editor: Alanna Arumsari Rachmadi

Sumber: career girl daily


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x