Olahraga Tidak Mampu Membuat Anda Kurus? Benarkah? Berikut Ulasanya

- 18 Maret 2021, 08:50 WIB
ILUSTRASI Olahraga
ILUSTRASI Olahraga /Choirun Nissa/,*/PIXABAY

PR TASIKMALAYA – Masih banyak masyarakat yang beranggapan bahwa dengan olahraga dapat membuat Anda menjadi kurus.

Kegiatan olahraga dipercaya menjadi salah satu cara untuk diet dan menurunkan berat badan.

Tapi tahukah Anda bahwa olahraga ternyata tidak mampu membuat kurus.  Benarkah seperti itu faktanya?

Informasi ini disampaikan Jabar Quick Response dalam unggahan instagram @jabarquickresponse pada Rabu, 17 Maret 2021.

Baca Juga: Jokowi Bantah Inginkan 3 Periode, Refly Harun: Bisa Berubah, Didahului Gonjang-ganjing Politik

Tahukah Anda bahwa ternyata dengan olahraga tidak serta merta dapat membuat anda kurus,” tulis Jabar Quick Response seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Instagram @jabarquickresponse.

Benarkah demikian?,” tambahnya.

Hal tersebut berdasarkan studi yang diterbitkan dalam The British Journal of Sports Medicine.

Baca Juga: Kabar Perceraian Aa Gym dan Teh Ninih diungkap Sang Anak, Kuasa Hukum: Sudah Tidak Ada Kecocokan

Studi tersebut menemukan bahwa ketika sekelompok orang obesitas menyelesaikan 12 minggu latihan kardio diawasi pola makannya.

Paling tidak mengalami hasil penurunan berat badan yang signifikan.

Olahraga tidak akan berbepengaruh jika tidka dikolaborasikan dengan perubahan pola makan yang lebih baik.

Baca Juga: Ikut Prihatin Tim Badminton Indonesia Gagal Bertanding di Yonex All England 2021, HNW: Sudah Lolos 16 Besar

Dijelaskan dalam studi tersebut bahwa olahraga cenderung tidak memiliki banyak pengaruh dan tidak membantu dalam menurunkan berat badan.

Tentu masuk akal jika hanya mengandalkan olahraga tapi pola makan yang harus lebih baik.

Jika pola makan masih berantakan tidak memenuhi gizi yang seimbang serta berlebihan dalam mengkonsumsi makanan akan merusak program penurunan berat badan.

Baca Juga: Akui Diseret ke KLB Demokrat, Marzuki Alie: Sebenarnya Saya Bosan dengan Dunia Politik

Unggahan Jabar Quick Response dikomentari oleh netizen dan merasa ikut setuju dengan informasi tersebut.

Habis gowes (bersepeda) malah lapar hasil dua piring (makan),” tulis akun @ebenzvanpersie.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jabar Quick Response (@jabarquickresponse)

 

***

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah