Beredar Unggahan Foto Jokowi Menggunakan Sepatu ke Dalam Masjid. Begini Faktanya

- 6 Juni 2020, 09:03 WIB
FOTO yang diunggah oleh salah satu akun Facebook dan mengklaim bahwa Presiden Jokowi mengenakan sepatu di dalam masjid.*
FOTO yang diunggah oleh salah satu akun Facebook dan mengklaim bahwa Presiden Jokowi mengenakan sepatu di dalam masjid.* /Twitter @jokowi

Diketahui pada saat tersebut Presiden Jokowi meninjau Masjid Baiturrahim di kompleks istana sebagai persiapan menuju ke tatanan normal baru.

Baca Juga: DPR Menilai, Kota Tasikmalaya Belum Layak Terapkan New Normal, Imbau Pemkot Tidak Tergesa-gesa

Kemudian dijelaskan dalam akun Instagram Turnbackhoax yang mengutip video berjudul "Presiden Tinjau Kesiapan New Normal di Masjid Baiturrahim Istana".

Video tersebut diunggah kanal Youtube oleh metrotvnews pada 4 Juni 2020, terlihat Presiden Jokowi mengenakan sepatu berwarna hitam setelah turun dari mobil dan ketika berjalan sebelum memasuki masjid.

Sepatu ini identik yang dengan sepatu yang dikenakan oleh Presiden Jokowi ketika meninjau kesiapan penerapan prosedur standar New Normal di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Selasa (26/5/2020).

Baca Juga: Mimpikan Kebebasan, Pemrotes Hong Kong Kabur Cari Lindungan di Luar Negeri

Sementara itu, foto yang sama dengan yang diunggah sumber klaim, diunggah oleh Presiden Jokowi di akun Twitternya pada 4 Juni 2020 dengan narasi:

“Pagi ini saya meninjau Masjid Baiturrahim di kompleks istana sebagai persiapan menuju ke tatanan normal baru. Ruangan masjid sudah ditata, juga sudah dibersihkan dengan disinfektan. Bila Salat Jumat sudah dimulai lagi di masjid-masjid, maka Masjid Baiturrahim juga sudah siap.”

Video ketika Presiden Joko Widodo meninjau Masjid Baiturrahim ini diunggah di situs resmi Presiden RI dengan judul "Presiden Tinjau Kesiapan Kenormalan Baru di Masjid Istana Kepresidenan Jakarta"

Baca Juga: Terlibat Aksi Protes di New York, Pria 75 Tahun Jatuh Tersungkur oleh Petugas Polisi Anti Huru Hara

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x