Berikut Daftar Pilihan Prodi dan Kuota Program Beasiswa Santri Berprestasi 2021, Dibuka Pertengahan Maret

- 17 Maret 2021, 06:05 WIB
ILUSTRASI santri.*
ILUSTRASI santri.* /Pikiran-rakyat.com/ADE BAYU INDRA/ADE BAYU INDRA/PR

PR TASIKMALAYA - Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi 2021 akan dibuka pada pertengahan Maret 2021.

Kementerian Agama (Kemenag) telah menyiapkan 21 Perguruan Tinggi untuk menjadi mitra dalam Program Beasiswa Santri Berprestasi.

"Pendaftara Program Beasiswa Santri Berprestasi tahun 2021 segera dibuka," tegas Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Waryono Abdul Ghofur.

Baca Juga: Sesalkan Pemerintah Impor Komoditas Pertanian, Slamet: Tak Menutup Kemungkinan Petaninya yang Diimpor

"Kami sedang siapkan perangkatnya, para santri agar terus update informasi resmi seputar Program Beasiswa Santri Berprestasi,” sambungnya dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam rilis Kemenag.

Program Beasiswa Santri Berprestasi ini sudah berjalan sejak tahin 2004 lalu, dan diikuti oleh ribuan santri.

Program Beasiswa Santri Berprestasi merupakan salah satu bentuk afirmasi negara bagi para santri agar dapat melanjutkan kuliah di perguruan tinggi.

Melalui Program Beasiswa Santri Berprestasi, santri diharapkan mampu merespon tantangan zaman, mentransformasikan nilai-nilai agama dan nilai-nilai kemanusiaan yang universal dalam konteks kekinian.

Baca Juga: KontraS Ajukan PK ke MA atas Dugaan Kasus Korban Penyiksaan Aparat dan Rekayasa Pembunuhan Berencana

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x