Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20, Timnas Argentina Lolos Lewat Jalur 'Giveaway'

- 18 April 2023, 15:36 WIB
Ilustrasi - FIFA secara resmi telah mengumumkan bahwa Negara Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang baru.
Ilustrasi - FIFA secara resmi telah mengumumkan bahwa Negara Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang baru. /Reuters/Carl Recine/

Baca Juga: Nasib Pemain U-20 Pascaputusan FIFA, Arkhan Kaka: Belum Tahu ke Depannya

Timnas Argentina akan bertanding tanpa harus melewati babak kualifikasi terlebih dahulu lantaran aturan FIFA yang menyebutkan bahwa tuan rumah berhak mendapat jatah.

"FIFA dengan senang hati mengumumkan bahwa Piala Dunia FIFA U-20 edisi tahun ini akan berlangsung di Argentina, sebagai rumah bagi para juara dunia yang membuka pintunya bagi para superstar sepak bola dunia di masa depan," ujar Presiden FIFA, Gianni Infantino.

Gianni juga mengucapkan terimakasih kepada Atgen yang telah bersedia mengajukan diri sebagai tuan rumah meski dalam waktu singkat.

"Saya ingin berterima kasih kepada AFA dan khususnya Presiden Claudio Tapia, serta otoritas pemerintah, atas komitmen mereka untuk menjadi tuan rumah acara yang luar biasa ini dalam waktu yang sangat singkat," ucapnya.

Baca Juga: Standardisasi Keamanan Jadi Poin Utama Surat dari FIFA, Erick Thohir: Bicara Transformasi Lagi

Sebagai informasi, Argentina merupakan salah satu negara tersukses di sejarah Piala Dunia. Nama-nama besar seperti Diago Armando Maradona dan Lionel Messi lahir di negara tersebut.

Piala Dunia U20 ini merupakan peran kunci dalam upaya FIFA untuk mempromosikan sepakbola usia muda di seluruh dunia.

"Penyelenggaraan edisi tahun ini di sebuah negara yang hidup dan bernafas dengan sepak bola akan menjadi inspirasi yang luar biasa bagi para bintang masa depan," kata dia melanjutkan.

Sedangkan untuk pengundian resmi Piala Dunia U20 2023 akan berlangsung pada Jumat 21 April di Rumah FIFA.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah