Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20, Timnas Argentina Lolos Lewat Jalur 'Giveaway'

- 18 April 2023, 15:36 WIB
Ilustrasi - FIFA secara resmi telah mengumumkan bahwa Negara Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang baru.
Ilustrasi - FIFA secara resmi telah mengumumkan bahwa Negara Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang baru. /Reuters/Carl Recine/

PR TASIKMALAYA - FIFA secara resmi telah mengumumkan Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 yang baru, Selasa, 18 April 2023.

Kabar tentang Argentina menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 memang sudah terdengar luas setelah FIFA memutuskan mencopot Indonesia sebagai pihak penyelenggara.

Keputusan FIFA menjadikan Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 merupakan hal yang sedikit mengejutkan penggemar sepakbola.

Dalam pernyataan resmi FIFA yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Asosiasi Sepakbola Argentina (AFA) ternyata mengajukan Argentina sebagai negara pengganti Indonesia dalam menyelenggarakan ajang tersebut.

Baca Juga: FIFA Hanya Beri Sanksi Ringan ke Indonesia, Erick Thohir: Masih Bisa Cetak Prestasi di SEA Games

Oleh sebab itu anggota delegasi FIFA mengunjungi lokasi-lokasi turnamen yang diusulkan oleh Argentina untuk digunakan sebagai keperluan Pildun.

"Perjanjian penyelenggaraan telah ditandatangani oleh AFA, bersama dengan semua dokumen terkait lainnya dari pihak tuan rumah dan pemerintah setempat," tulis FIFA.

Piala Dunia U20 sendiri akan berlangsung mulai tanggal 20 Mei hingga 11 Juni 2023 yang akan menampilkan enam grup yang masing-masing terdapat empat tim.

Argentina akan berkompetisi dalam turnamen besar itu menggantikan Indonesia serta jatah sebagai penyelenggara.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x