Nasib Pemain U-20 Pascaputusan FIFA, Arkhan Kaka: Belum Tahu ke Depannya

- 1 April 2023, 15:27 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia Arkhan Kaka (kiri) bersama Aditya Arya Nugraha (kanan).
Pemain timnas U-20 Indonesia Arkhan Kaka (kiri) bersama Aditya Arya Nugraha (kanan). /ANTARA/Zaro Ezza Syachniar

PR TASIKMALAYA – Pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 berdampak pada banyak hal. Berbagai aspek turut terkena imbasnya, salah satunya adalah nasib pemain. Dalam hal ini, karier sepak bola para pemain dapat terancam.

Para pemain yang seharusnya dapat menunjukkan kualitas mereka pada dunia, kini hanya bisa gigit jari. Hal ini tentu berdampak pada nasib para pemain ke depan. Bagaimana pun, ajang berkelas dunia membuka peluang karir mereka. Terutama, agar dapat bermain di klub besar Eropa.

Hal ini terbukti dari begitu banyak pemain kelas dunia yang terjaring talentanya pada saat mengikuti ajang serupa. Para pencari bakat dari klub-klub Eropa berbondong-bondong untuk menilai dan mengambil talenta terbaik yang diharapkan dapat melambungkan nama klubnya.

Dilansir dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA, Striker Timnas U-20 Arkhan Kaka angkat suara perihal nasib karier sepak bolanya. Pemain berbakat ini memberikan keterangannya pada awak media di depan FX Sudirman, Jumat, 31 Maret 2023.

Baca Juga: Ayo Daftar! Pendaftaran SNBT 2023 Telah Dibuka

“Untuk saya sendiri saya belum tahu bagaimana ke depannya. Kita kan juga belum tahu sanksinya dari FIFA ini seperti apa. Pokoknya saya pengen berkarir di luar negeri,” kata Arkhan.

Meski sanksi FIFA belum diberikan, terlihat jelas kekecewaan pada sorot mata pemain muda tim Persis Solo itu. Bahkan ketika hadir pada acara aksi “Aksi Duka 1 Juta Pita Hitam untuk Timnas dan Piala Dunia U-20,” ia tidak dapat menyembunyikan kesedihannya karena tidak dapat berlaga pada gelaran sepak bola tersebut.

“Reaksinya sedih dan kecewa juga. Karena mau sebentar lagi tapi tiba-tiba gagal begitu saja,” ujar Arkhan menambahkan keterangannya pada awak media.

Masih dalam nuansa kekecewaan, ia sempat memberikan komentarnya atas perkataan segelintir orang terkait Timnas U-20 yang menggunakan jalur tuan rumah agar dapat bermain.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x