BEM Gelar Demo Tolak UU Cipta Kerja Hari ini, Polisi Tutup Jalan Menuju Istana untuk Antisipasi

- 16 Oktober 2020, 08:58 WIB
Ilustrasi demo Tolak UU Cipta Kerja.
Ilustrasi demo Tolak UU Cipta Kerja. /

PR TASIKMALAYA – Sejak Kamis malam, 15 Oktober 2020 Petugas Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menutup akses jalan menuju istana.

Penutupan beberapa ruas jalan tersebut merupakan upaya antisipasi terhadap demo penolakan Undang Undang Cipta Kerja.

“Penutupan mulai pukul 23.00 WIB,” ujar Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo selaku Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Siap-siap Blinks! Sutradara Suh Ungkap Kemungkinan Dibuatnya Sekuel BLACKPINK: Light Up The Sky

Beberapa ruas jalan yang ditutup yaitu: Jalan Merdeka Barat, Harmoni, Veteran 3, dan belokan Gambir yang mengarah ke Istana.

Selain melakukan penutupan ruas jalan, polisi juga melakukan pengalihan ruas lalu lintas untuk menghindari kepadatan ketika Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) akan melakukan aksi di sekitar Jalan Merdeka Jumat, 16 Oktober 2020.

“Ini situasional mengikuti kondisi di lapangan,” jelas Sambodo.

Baca Juga: Diduga Terjadi Keributan Kecil di Klub Malam, Oknum Polri Tembak Mantan TNI

Berikut rute pengalihan arus lalu lintas di sekitar Istana Merdeka:

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x