Libur Panjang Hari Raya Nyepi, KAI Sediakan 218 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh

- 10 Maret 2024, 15:25 WIB
Ilustrasi Kereta Api. Masih Perlu Tiket KA untuk Mudik Lebaran 2024? KAI Buka Pemesanan 24 KA Tambahan.
Ilustrasi Kereta Api. Masih Perlu Tiket KA untuk Mudik Lebaran 2024? KAI Buka Pemesanan 24 KA Tambahan. /Instagram @keretaapikita/

PR TASIKMALAYA - Dalam rangka menyambut Hari Raya Nyepi, PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah menambahkan 16 perjalanan untuk kereta api jarak jauh (KAJJ).

VP Public Relation PT KAI, Joni Martinus mengatakan jika langkah tersebut sebagai cara untuk meningkatkan pelayanan kepada para penumpang saat menjalani libur panjang.

"Peningkatan jumlah perjalanan KAI merupakan komitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan terutama saat libur panjang ini," ungkap VP Public Relation PT KAI, Joni Martinus pada 9 Maret 2024.

Adanya penambahan tersebut, Joni menyatakan pihak KAI siapkan sebanyak 1.094 kereta api jarak jauh atau 218 perjalanan untuk periode 8 hingga 12 Maret 2024.

Baca Juga: Syarat Mudik Gratis 2024 Kementerian Perhubungan dengan Kereta Api, Ada Kriteria untuk Motor

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, jumlah tersebut meningkat dibandingkan sebelumnya yang menyentuh angka 1.078.

Pihak KAI memaparkan rute mana saja yang ditambahkan dalam rangka libur Hari Raya Nyepi 2024 dengan jumlah empat perjalanan dan dua perjalanan. Berikut adalah daftarnya:

Empat Perjalanan

Ilustrasi Kereta Api
Ilustrasi Kereta Api Freepik

1. KA Manahan rute Gambir-Solo Balapan (pulang pergi)

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x