Semua Layanan TransJakarta Beroperasi saat Pemilu 2024

- 13 Februari 2024, 15:45 WIB
Ilustrasi Transjakarta.
Ilustrasi Transjakarta. /Transjakarta.co.id

PR TASIKMALAYA - Jelang Pemilu 2024, PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) menyatakan bahwa selama pelaksanaan pesta demokrasi tersebut akan tetap beroperasi dan melayani pelanggan seperti pada umumnya.

Semua layanan TransJakarta seperti Bus Rapid Transit (BRT) dan non BRT, tetap beroperasi untuk membantu pelanggan menuju tempat pemungutan suara masing-masing.

"Dalam rangka mendukung pelaksanaan pemungutan suara seluruh warga, TransJakarta tetap beroperasi normal baik layanan Bus Rapid Transit (BRT) di seluruh Koridor, Non BRT atau Layanan Pengumpan Feeder hingga Mikrotrans," kata Direktur Operasional dan Keselamatan PT TransJakarta Daud Joseph pada 13 Februari 2024.

Daud mengatakan, jika hal ini sebagai bentuk layanan TransJakarta selaku Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang bergerak di sektor transportasi.

Baca Juga: Jaga Netralitas Jelang Pemilu 2024, Direktur TransJakarta Beberkan Hal yang Tak Boleh Dilakukan Penumpang

Mengenai standar pelayanan, Armada TransJakarta pada Pemilu 2024 tetap dilakukan dan disesuaikan dengan antusiasme pelanggan.

"Tentunya juga disesuaikan dengan antusiasme pelanggan pada 14 Februari 2024," ujar Daud. dikutip dari ANTARA.

Perihal jam operasional TransJakarta, ia menyebut sesuai dengan jadwal yakni dari pukul 05.00 sampai 22.00 WIB di semua koridor.

"Pelanggan tetap diwajibkan untuk melakukan 'tap in' (masuk ke halte) dan 'tap out' (keluar ke halte) menggunakan Kartu Uang Elektronik (KUE)," kata Daud.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah