Terkendala Cuaca Buruk, Basarnas Kesulitan Melakukan Pencarian Enam Korban KM Kasman

- 27 Desember 2022, 14:16 WIB
Ilustrasi - Kapal KM Kasman Indah baru-baru ini dikabarkan hilang setelah tenggelam di Perairan Selayar, Sulawesi Selatan.
Ilustrasi - Kapal KM Kasman Indah baru-baru ini dikabarkan hilang setelah tenggelam di Perairan Selayar, Sulawesi Selatan. /Dok.Basarnas Tarakan/

PR TASIKMALAYA — Kapal KM Kasman Indah baru-baru ini dikabarkan hilang setelah tenggelam di Perairan Selayar, Sulawesi Selatan.

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Sulawesi Selatan, telah mengerahkan perahu motor untuk mencari 6 orang korban yang telah dinyatakan hilang dalam kejadian tenggelamnya kapal KM Kasman.

“Kita kerahkan RIB (Rigid Inflatable Boat) Basarnas Selayar dibantu dengan kapal nelayan untuk mencari para korban,” ucap Muhammad Rizal, selaku Kepala Operasi Basarnas Sulawesi Selatan, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Tim Basarnas masih terus mencari korban KM Kasman walau masih terkendala dengan cuaca buruk yang menyebabkan gelombang ombak air laut terus meninggi.

Baca Juga: Laporan Belum Dicabut, Proses Kasus Prank KDRT Baim Wong Masih Berlanjut dan Siap Dibawa ke Pengadilan

Rizal mengatakan bahwa mereka masih melakukan pencarian, tetapi hasilnya masih nihi. Dari keenam korban yang hilang, masih belum dapat ditemukan hingga saat ini.

Kapal yang tenggelam pada Sabtu, 24 Desember 2022 akan melakukan pelayaran dari Pelabuhan Reok Nusa Tenggara Timur dengan tujuan ke Pelabuhan Bungeng di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Kapal tersebut membawa 11 orang dan ratusan hewan ternak. Diduga, kapal tenggelam akibat adanya hantaman ombak yang tinggi pada cuaca yang akhir-akhir ini sangat ekstrem.

Lambung dari Kapal di Perairan Selayar tersebut akhirnya pecah dan kapal karam setelah dihantam ombak besar.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x