Contoh Teks Pidato Upacara HUT RI ke 77 pada 17 Agustus 2022 Bertema Kemerdekaan

- 16 Agustus 2022, 21:17 WIB
Berikut contoh teks pidato tema Kemerdekaan dalam rangka HUT RI ke 77 yang akan berlangsung pada 17 Agustus 2022.
Berikut contoh teks pidato tema Kemerdekaan dalam rangka HUT RI ke 77 yang akan berlangsung pada 17 Agustus 2022. /Kemensetneg RI

PR TASIKMALAYA - Jelang 17 Agustus 2022 pada peringatan HUT RI ke 77, teks pidato dibutuhkan untuk memberikan sambutan pada saat upacara bendera.

Dalam upacara bendera tersebut, pemimpin biasanya membawa teks pidato yang bertemakan HUT RI ke 77.

Tidak sedikit yang merasakan kesulitan dalam menyusun teks pidato HUT RI ke 77 bertemakan Kemerdekaan ini.

Berikut ini contoh teks pidato dalam rangka menyambut HUT RI ke 77 pada 17 Agustus 2022.

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon HUT RI ke-77 2022, Bisa Kamu Download Gratis Sekarang!

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Shalm, Om Santi Santi Om, Namo Buddhaya

Salam sejahtera untuk kita semua

Yang kami hormati, Bapak atau Ibu (disesuaikan dengan instansi)

Baca Juga: Kumpulan Twibbon edisi HUT RI Ke 77 pada 17 Agustus 2022, Bisa Anda Gunakan di Media Sosial

Yang kami hormati, Bapak dan Ibu guru serta para staf.

Dan rekan-rekan yang saya banggakan.

Puji dan syukur marilah kita panjatkan pada Tuhan Yang Maha Esa, karena pada hari ini kita diberi karunia kesehatan untuk bisa menghadiri dan merayakan HUT RI ke 77 pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Hari ini, negara kita merayakan Hari Ulang Tahun ke-77. Sudah sepatutnya kita bersyukur atas nikmat merdeka yang Tuhan berikan.

Baca Juga: 7 Ide Lomba 17 Agustus Virtual, Rayakan HUT RI ke 77 yang Meriah Secara Online!

Kemerdekaan ini berkat perjuangan para pahlawan melawan dan mengusir para penjajah kita.

Tepat pada tanggal ini, pendiri bangsa, Ir. Soekarno, mengkumandangkan proklamasi kemerdekaan.

Hal ini juga menandakan bahwa Indonesia telah merdeka dari cengkraman penjajahan.

Sudah 77 tahun berlalu, semangat perjuangan Ir. Soekarno dan M. Hatta sudah seharusnya kita jaga.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Menyambut HUT RI ke 77 pada 17 Agustus 2022

Kali ini, kita tidak melawan penjajahan dengan mengangkat senjata.

Dewasa ini, kita melawan penjajahan yang tidak kasat mata, kemiskinan, ketidakadilan, dan sebagainya.

Sudah sepantasnya peringatan HUT RI ke 77 ini menjadi renungan kita semua.

Sebagai warga negara yang baik, sudah sepatutnya kita melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan memajukan dan menjaga Tanah Air.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Film untuk Memperingati HUT RI ke-77, Cocok Ditonton Bersama Pasangan!

Setiap warga negara dari berbagai generasi berkewajiban untuk terus mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif.

Yang tua membimbing yang muda dalam kebijaksanaan, begitu yang muda jangan sampai semangat pemudanya luntur karena terlena dengan perkembangan zaman.

Ke depannya, negara kita, Indonesia akan menjadi salah satu bangsa yang diperhitungkan di dunia.

Oleh karena itu, untuk mewujudkannya, mari kita bersama-sama memajukan bangsa ini, sesuai dengan minat dan bakat masing-masing.

Baca Juga: 15 Link Twibbon HUT RI ke-77, Kumpulan Bingkai Gambar Menarik untuk 17 Agustus 2022

Dengan begitu perjuangan para pahlawan kita tidak akan sia-sia.

Justru mereka bangga karena kita semua sebagai penerus bangsa mengisi kemerdekaan dengan kontribusi positif yang berdampak untuk kemajuan Tanah Air.

Dirgahayu Indonesia, merdeka, merdeka!

Demikian contoh teks pidato untuk menyambut HUT RI ke 77 pada 17 Agustus 2022.***

Editor: Amila Yosalfa Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah