ACT Selewengkan Dana Umat? Mahfud MD: Harus Diproses Hukum

- 6 Juli 2022, 05:51 WIB
Simaklah berikut ini tanggapan dari Mahfud MD mengenai dugaan penyelewengan dana yang dilakukan oleh ACT.
Simaklah berikut ini tanggapan dari Mahfud MD mengenai dugaan penyelewengan dana yang dilakukan oleh ACT. /Tangkap layar YouTube.com/Kemenko Polhukam RI

PR TASIKMALAYA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia Mahfud MD menanggapi tentang adanya penyelewengan dana organisasi Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Pada Selasa, 5 Juli 2022, Mahfud MD mengunggah sebuah foto yang disertai keterangan perihal tanggapannya mengenai ACT.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun resmi Instagram milik Mahfud MD @mohmahfudmd, ia menyampaikan jika benar ACT melakukan penyelewengan dana, maka harus diproses hukum.

Kemudian, Mahfud MD mengaku pernah memberi dukungan kepada kegiatan ACT.

Baca Juga: Tes IQ: Orang Intelek Menilik Lebih dari 5 Anjing dalam Waktu 4 Detik, Gunakan Kecerdasan Logika Anda

Hal ini dilakukan, atas dasar kemanusiaan.

"Dulu saya pernah memberi dukungan pada kegiatan ACT karena demi kemanusiaan," katanya.

"Seperti banyak teman lain, saya pun pernah dimintai dan memberi endorsement atas kegiatan ACT," sambungnya.

Lalu, demi memberi endorsement tersebut, ia pernah tiba-tiba didatangi ke kantor.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @mohmahfudmd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x