DPRD Kota Tangerang Membatalkan Pengadaan Seragam Dinas dari Merek Ternama yang Mencapai Rp1,275 Miliar

- 11 Agustus 2021, 08:42 WIB
DPRD Kota Tangerang akhirnya membatalkan pengadaan seragam dinas dari merk ternama usai mendapat banyak sorotan.
DPRD Kota Tangerang akhirnya membatalkan pengadaan seragam dinas dari merk ternama usai mendapat banyak sorotan. //Facebook.com/dprd.kotatangerang

PR TASIKMALAYA - Kabar heboh mengenai anggaran pengadaan seragam dinas DPRD Kota Tangerang, Banten menjadi perbincangan warganet.

Tidak sedikit warganet yang mengkritik mengenai kebijakan anggaran yang dilakukan oleh DPRD Kota Tangerang tersebut.

Berdasarkan data layanan Pengadaan Secara Elektronik atau LPSE, DPRD Kota Tangerang menggelontorkan anggaran pengadaan seragam dinas sebesar Rp675 juta.

Baca Juga: 25 Link Twibbon Keren Semarakkan HUT RI ke-76, Berikut dengan Cara Pasangnya

Adapun anggaran untuk menjahit seragam dinas yang mencapai Rp600 juta.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara, setelah ditotalkan maka anggaran untuk pengadaan seragam dinas 50 orang Anggota DPRD Kota Tangerang pada tahun 2021 mencapai Rp1,275 miliar.

Anggaran untuk pengadaan seragam dinas anggota DPRD Kota Tangerang tersebut diketahui naik tiga kali lipat dari tahun sebelumnya.

Baca Juga: Rupanya Ini Alasan Sutradara Quentin Tarantino Tidak Mau Berikan Sepeser Uang Pun pada Ibunya

Sedangkan pada tahun 2020, anggaran untuk keperluan yang sama dikeluarkan sebanyak Rp312,5 juta.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x