Singgung Mahfud MD Soal KLB Demokrat, Benny Harman: Kalau Hanya Internal, Kami Bisa Selesaikan Sendiri

- 7 Maret 2021, 14:20 WIB
Politisi Partai Demokrat, Benny Harman tanggapi pernyataan Mahfud MD yang menyebut persoalan KLB Demokrat adalah masalah internal partai.*
Politisi Partai Demokrat, Benny Harman tanggapi pernyataan Mahfud MD yang menyebut persoalan KLB Demokrat adalah masalah internal partai.* /ANTARA/Wahyu Putro A

PR TASIKMALAYA- Anggota Komisi II DPR RI Fraksi Partai Demokrat Benny Harman turut menanggapi pernyataan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Benny Harman menyoroti pernyataan Mahfud MD terkait perihal Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat.

Benny Harman mengaku tidak setuju dengan pernyataan Mahfud MD yang menyebutkan bahwa masalah KLB adalah urusan internal Partai Demokrat.

Baca Juga: Tanggapi Cuitan Mahfud MD, Ernest Prakasa: yang Jadi Masalah Bukan KLB Prof, Tapi Ketua Barunya

Hal itu disampaikan Benny Harman dalam cuitan yang diunggahnya dalam akun media sosial Twiiter prbadinya sebagai tanggapan atas pernyataan Mahfud MD terkait KLB Demokrat sebelumnya.

 

Sebagaiamana diberitakan galajabar.pikiran-rakyat.com dalam judul artikel "Sindir Mahfud Soal Demokrat, Benny: Ada Kekuatan Eksternal yang Langgar AD/ART PD", menurut Benny harman, kejadian KLB dan terpilihnya Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko bukan sekedar masalah internal.

Memang ada masalah internal namun ini bukan masalah internal saja. Kalo hanya soal internal, kami bisa selesaikan sendiri,” cuit Benny Harman di @BennyHarmanID, 6 Maret 2021

Baca Juga: Nekat Halangi Tembakan Aparat, Seorang Biarawati di Myanmar Berhasil Selamatkan Demonstran

Kemudian, dia pun menyampaikan alasan lainnya sebagai bentuk tanggapan dari cuitan Mahfud MD.

Yang terjadi, ada kekuatan eksternal yang dengan cara melanggar ketentuan AD ART PD memanfaatkan kelemahan internal untuk mengambil alih kepemimpinan nasional PD,” ucap Benny Harman.

Baca Juga: Beberkan Alasan Bioskop Masih Sepi saat Pandemi Covid-19, GPBSI: Banyak Ahli Suka Nakut-nakutin Masyarakat

Cuitan Benny Harman tersebut menanggapi cuitan dari Mahfud MD yang menegaskan bahwa KLB belum menjadi masalah hukum.

“Bagi pemerintah sekarang ini peristiwa Deli Serdang merupakan masalah internal PD. Bukan (minimal belum) menjadi masalah hukum,” ucap @mohmahfudmd, 6 Maret 2021.

Pendapat tersebut didasarkan karena hingga saat ini kubu KLB belum melayangkan permintaan atau pendaftaran ke Kemenkumham.

Baca Juga: KLB Demokrat Makin Panas, Saiful Mujani: Manuver Moeldoko adalah Membunuh Partai Demokrat

 

“Sebab belum ada laporan atau permintaan legalitas hukum baru kepada pemerintah dari Partai Demokrat. Pemerintah sekarang hanya menangani sudut keamanan, bukan legalitas partai,” ujar Mahfud MD.

Sebagaimana diketahui, dalam gelaran KLB yang diinsiasi oleh sejumlah kader dan mantan kader Demokrat itu menghasilkan nama Moeldoko sebagai Ketua Umum Demokrat 2021-2025.

Selain nama Moeldoko yang terpilih sebagai pemimpin Demokrat, nama lain seperti Marzuki Alie juga terpilih sebagai Ketua Dewan Pembina Demokrat dalam hasil LKB di Deli Serdang, Sumatera Utara itu.

Baca Juga: Saiful Mujani: Jika KLB Diakui, Lonceng Kematian Partai Demokrat Makin Kencang

Baca Juga: Pasca KLB Partai Demokrat, SBY Ungkapkan Penyesalan karena Lakukan Hal Ini: Saya Malu

Baca Juga: Kaesang Pangarep Disebut akan Beli Klub Bola, Ibunda Sang Mantan Tagih Mobil dan STNK Felicia

Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan bahwa Moeldoko adalah pihak eksternal yang tiba-tiba terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB.

“Ini tiba-tiba ada Moeldoko, sebagai pihak eksternal, ikut masuk dan menjadi Ketua Umum partai,” ucap SBY saat konferensi pers di Cikeas, 5 Maret 2021.

 

Sebagaimana diketahui, Jhoni Allen sebagai Pimpinan Sidang pada KLB mengumumkan hasil voting bahwa Moeldoko terpilih menjadi Ketua Umum.

Baca Juga: Tampak Sindir Annisa Pohan soal KLB Partai Demokrat, Teddy Gusnaidi: Baca UU Parpol Tidak Sih? Perlu Diajari?

Baca Juga: Mahfud MD Singgung Masalah Demokrat Sempat Terjadi di Partai Lain, Andi Arief: KLB Medan Beda, Tak Ada Izin

Baca Juga: Sebut Narasi Mahfud MD Terkait Demokrat Memojokan, Taufiqurrahman: Tolong Tarik Ucapan Anda

“Dengan ini memutuskan Bapak Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025,” katanya di Deli Serdang, Sumatera Utara, 5 Maret 2021.***(Naufal Althaf M. A/galajabar.pikiran-rakyat.com)

Editor: Arman Muharam

Sumber: Galajabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x