Tanggapi Soal Pemaksaan Non Muslim Berhijab, Teddy Gusnaidi: yang Islam pun Tak Boleh Dipaksa Pakai Jilbab

- 25 Januari 2021, 18:30 WIB
Teddy Gusnaidi.
Teddy Gusnaidi. //instagram.com/@teddygusnaidi

PR TASIKMALAYA – Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Teddy Gusnaidi menanggapi peristiwa pemaksaan pemakaian jilbab (berhijab) di SMK Negeri 2 Padang kepada siswi non muslim.

Menanggapi pemaksaan pemakaian jilbab itu, Teddy Gusnaidi mengatakan bahwa untuk yang beragam Islam pun tidak boleh dipaksa menggunakan jilbab.

Karena Teddy Gusnaidi menilai, bahwa kewajiban wanita muslim menggunakan jilbab sudah menjadi perintah Tuhan bukan perintah manusia.

Baca Juga: SBY Disebut Jadi Presiden Luar Pertama yang Dapat Sambutan Langsung dari Ratu Elizabeth II

Hal itu disampaikan Teddy Gusnaidi dalam cuitan Twitter @TeddyGusnaidi pada Senin, 25 Januari 2021.

“Jangankan yang bukan beragama Islam, bahkan yang beragama Islam pun, tidak boleh dipaksa untuk menggunakan Jilbab,” tulis Teddy Gusnaidi, seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com. 

“Dalam Islam diwajibkan berpuasa, apakah boleh ketika anda tidak berpuasa lalu saya paksa anda untuk berpuasa? Kalau tidak berpuasa dipenjara misalnya. Jangan suka mengambil peran Tuhan, gak baik,” tambah Teddy Gusnaidi.

Baca Juga: Sampaikan Kabar Mengharukan, Fadli Zon Akui Dirinya Merasa Khawatir

Sebelumnya telah diberitakan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Elianu salah satu orang tua siswi yang nonmuslim mengunggah video surat pemanggilan dari pihak sekolah karena putrinya yang tidak mau mengenakan jilbab.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x