BMKG Imbau Masyarakat Lebih Waspada, Hujan Petir hingga Banjir Berpotensi Melanda Beberapa Wilayah Indonesia

- 26 April 2024, 08:10 WIB
Ilustrasi cuaca ekstrem.
Ilustrasi cuaca ekstrem. /pixabay.com/@wkidesign/

PR TASIKMALAYA - BMKG atau Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika memberikan informasi terkini terkait kondisi cuaca di Indonesia.

Berdasarkan prediksi BMKG, beberapa kota berpotensi mengalami hujan petir dan diselimuti awan mendung.

Menurut pihak dari BMKG yakni Nurul Tazaroh, prediksi angin permukaan di wilayah Indonesia umumnya bertiup dari arah timur dengan kecepatan berkisar antara 10 hingga 50 kilometer perjamnya.

Wilayah Sumatra dan sekitarnya, menurut BMKG cuaca berawan. Hujan ringan hingga sedang berpotensi turun di wilayah Pekanbaru, Padang, Tanjung Pinang dan Medan. 

Baca Juga: Persib Bandung Semakin Menyala Setelah Mempertahankan Kemenangan atas Borneo FC Samarinda

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi hujan petir yang diperkirakan terjadi di Bengkulu serta Jambi, Palembang, Bandar Lampung, dan Pangkal Pinang.

Pulau Jawa juga akan dilanda hujan petir diprediksi terjadi di Jakarta, Bandung dan Surabaya. Sementara awan dengan hujan sedang akan ada di wilayah Serang dan Yogyakarta serta langit berawan di Semarang.

Prakiraan cuaca di Kepulauan Sunda Kecil cenderung bervariasi di mana hujan ringan berpotensi turun di Denpasar Bali.

Awan dengan membawa hujan sedang juga menuju Mataram, sementara cuaca cerah berawan di Kupang.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x