Komnas HAM Akui Telah Kantongi Bukti CCTV Kronologi Kejadian FPI, Polri: Penyidik akan Kooperatif

- 5 Januari 2021, 09:15 WIB
Komnas Ham
Komnas Ham /Komnas HAM

PR TASIKMALAYA – Ahmad Taufan Damanik selaku Ketua Komnas HAM mengatakan, pihaknya telah mengantongi bukti kronologis peristiwa tewasnya enam orang Laskar Front Pembela Islam (FPI).

Bukti tersebut Komnas HAM dapatkan dari rekaman kamera pengawas (CCTV) Jasa Marga, dan hasil uji balistik serta uji forensik.

“Ya, pasti (menjelaskan runtut kronologis). Insya Allah, pekan ini (diumumkan). Paling lambat, awal pekan depan,” pungkas Taufan seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Baca Juga: 11 Jam Diperiksa Kasus Video Syur Gisel, Nobu: Saya Minta Maaf, Ini Hukuman Tuhan

Taufan dengan tegas mengatakan, pihaknya kini telah mengetahui kronologi kejadian dengan detail.

Bahkan, Komnas HAM telah melakukan uji rekonstruksi di areal parker sisi kanan Kantor Komnas HAM, Jakarta Pusat pada Senin 4 Januari 2021, pukul 14.30 WIB.

“Sudah (mengecek hasil rekaman CCTV dan mengetahui detail kronologinya),” pungkas Taufan.

Lebih lanjut, pihaknya akan melakukan konsolidasi untuk tahap finalisasi atas semua fakta-fakta yang kini telah semua terkumpul.

Baca Juga: Bahas Dana Hibah untuk Pelaku Usaha di Tengah Pandemi, Menteri Sandiaga Uno Sambangi BPK

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x