Harap Bersabar! Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Diperkirakan akan Selesai pada Bulan Maret 2022

- 4 Januari 2021, 08:55 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Bagus Kurniawan/Pixabay/portaljogja

PR TASIKMALAYA – Berdasarkan keterangan yang diberikan oleh pihak Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dibutuhkan waktu 15 bulan untuk menyelesaikan proses vaksinasi Covid-19.

Singkatnya, vaksinasi Covid-19 pada 181,5 juta penduduk Indonesia akan selesai dilaksanakan pada Maret 2022.

Berdasarkan pernyataan Siti Nadia Tramidzi selaku Juru Bicara Vaksin Covid-19 Kemenkes RI, seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, vaksinasi akan selesai dilaksanakan hingga Maret 2022.

Baca Juga: Tahu dan Tempe 'Menghilang' di Pasaran, Rocky Gerung: ini Darurat Perut

“Secara total kita membutuhkan waktu 15 bulan, yang akan dihitung mulai Januari 2021 hingga Maret 2022. Jadi ini adalah waktu 15 bulan pelaksanaan vaksinasi yang akan kita lakukan secara bertahap,” pungkasnya.

Periode pertama vaksinasi akan dilaksanakan pada Januari-April 2021, dengan kelompok prioritas penerima yaitu tenaga kesehatan dan petugas publik.

Sebanyak 1,3 juta tenaga kesehatan dan 17,4 juta petugas publik akan menerima vaksin Covid-19 di periode pertama.

Vaksinasi periode kedua akan dilaksanakan pada April 2021 hingga Maret 2022, singkatnya vaksinasi periode kedua akan dilaksanakan selama 11 bulan.

Baca Juga: Satgas Covid-19 Targetkan 100 Persen Kesembuhan di Tahun 2021, Ahli Epidemiologi: Kok Nekad Banget?

“Sebelum dan saat proses vaksinasi berlangsung, kami tetap mendorong masyarakat untuk tetap menjalankan 3M dengan ketat, karena perjalanan kita masih cukup panjang untuk bisa keluar dari pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Adapun per tanggal 3 Januari 2021, tercatat penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 6.877 kasus.

Sehingga per tanggal 3 Januari 2021, total kasus Covid-19 di Indonesia berjumlah 765.350 kasus.

Penambahan kasus Covid-19 terbanyak per tanggal 3 Januari 2021 ada di daerah DKI Jakarta, dengan penambahan kasus baru sebanyak 1.658 kasus.

Baca Juga: Tanggapi Politisi Demokrat dan Gerindra, Muannas: Ribut Soal Pembubaran FPI Padahal Partainya Setuju

Selanjutnya di posisi kedua ada Jawa Barat dengan penambahan kasus baru sebanyak 1.232 kasus, dan urutan ketiga yaitu Jawa Tengah dengan penambahan kasus sebanyak 928 kasus.

Lebih lanjut, jumlah pasien Covid-19 yang sembuh per tanggal 3 Januari 2021 sebanyak 6.419 yang mana total keseluruhan yang sembuh sebanyak 631.937 kasus.

Kasus kematian akibat terpapar Covid-19 per tanggal 3 Januari 2021 tercatat sebanyak 179 kasus, sehingga total kasus kematian akibat terpapar virus Covid-19 di Indonesia berjumlah 22.734 kasus.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah