Awali Kunjungan Kerja ke Jawa Tengah, Menag Yaqut Ziarah ke Makam Keluarga

- 27 Desember 2020, 18:31 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat berziarah ke makam ayah dan kakeknya di Jawa Tengah.*
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat berziarah ke makam ayah dan kakeknya di Jawa Tengah.* //Instagram @kemenag_ri

PR TASIKMALAYA – Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas atau yang akrab disapa Gus Yaqut melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah.

Resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu lalu, kunjungan kerja ke Jawa Tengah itu dilakukan dengan ziarah ke makam keluarganya.

Hal itu terlihat dari unggahan di Instagram resmi Kementerian Agama Republik Indonesia  @kemenag_ri, di mana Gus Yaqut tengah berziarah ke makam ayah dan kakeknya.

Baca Juga: Tanggapi Penolakan Laporan Munarman, Pakar: Polisi Punya Dasar Hukum

“Menag Yaqut Cholil Qoumas @gusyaqut, hari ini, Jumat (25/12) melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah,” tulis Kementerian Agama.

“Mengawali giat tersebut, Menag berziarah ke makam ayahnya KH Cholil Bisri dan kakeknya KH Bisri Mustofa di Komplek Pemakaman Keluarga, Rembang,” tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kementerian Agama RI (@kemenag_ri)

Selain berziarah, Gus Yaqut dikabarkan mengunjungi beberapa Kyai NU yang berada di Jawa Tengah untuk meminta nasihat dan arahan dalam kinerjanya.  

Baca Juga: Soal ‘Mabuk Agama’, AM Hendropriyono: Jalankan Sila Pertama tapi Enggan Sila Kedua

Ia kemudian bersilaturahim dengan para Kyai, diantaranya Gus Mus, Gus Baha, dan Gus Ubab Maemoen. Menag mengutarakan, tujuan silaturahim ini adalah untuk meminta nasihat dan arahan untuk kinerja ke depan.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @kemenag_ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x