Tanggapi Penangkapan Dua Menteri, Dewi Tanjung: Pengalihan Isu Kasus HRS

- 7 Desember 2020, 10:40 WIB
Kolase Foto Dewi Tanjung dan Habib Rizieq Shihab
Kolase Foto Dewi Tanjung dan Habib Rizieq Shihab /Twitter @DTanjung15 @Kabar_FPI

PR TASIKMALAYA - Politikus PDIP Dewi Tanjung menanggapi kasus penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo dan Menteri Sosial, Juliari Peter Batubara.

Menanggapi hal tersebut, Dewi Tanjung turut menyinggung kasus Habib Rizieq dan nama 'Caplin' yang juga sempat dibahas oleh Ferdinand Hutahaean.

Bahkan, kasus 'Caplin' yang diduga merujuk pada Jusuf Kalla tersebut berujung pada pelaporan oleh anak kedua sang mantan Wakil Presiden RI dan 29 pengacara pad Ferdinand.

Baca Juga: Juliari Korupsi Dana Bansos, Diaz: Ketika Banyak yang Hujat, Saya Berikan Doa

Lewat cuitan di akun Twitter pribadinya, Dewi Tanjung menyebut jika penangkapan dua menteri tersebut hanya pengalihan isu dalam kasus Rizieq Shihab.

"Penangkapan Eddy Prabowo dan Juliari Batubara itu bentuk Pengalihan Issue Kasus Rizik Sihab Sang pembuat skenario tentu CAPLIN," tulis Dewi Tanjung.

Selain itu, Kader PDIP ini pun menyebut bahwa sang pembuat skenario ini semua adalah Caplin yang disebut-sebut bekerjasama dengan KPK melalui Novel Baswedan.

Baca Juga: Libera ‘Sound of Angels’, Paduan Suara Lagu Rohani saat Natal asal Inggris

Selain itu, dalam cuitannya, Dewi Tanjung juga turut menyebut nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai anak kesayangan Caplin.

"Makanya di orderlah kasus sama KPK lewat Novel sepupu Anis Baswedan anak kesayangan Caplin Endingnya 2024 dan memecah hubungan Jokowi & Prabowo Pahamkan," sambung Dewi.

Selanjutnya, wanita yang akrab disapa Nyai tersebut mengatakan bahwa menurut feeling-nya kasus 'Caplin' akan segera terungkap atas izin Allah SWT.

Baca Juga: Sempat Undang Edhy dan Juliari, Deddy Corbuzier: Pas Ngobrol Baik, Sekarang Dicokol KPK

"Felling Nyai Sebentar lagi Kasus2 si CAPLIN DAN BONEKA BODOHNYA Akan Terungkap atas izin Allah SWT," cuit Nyai.

Bahkan selain itu, Dewi Tanjung juga menyebut istilah 'kadrun' yang terus membela 'Caplin' tersebut.

"Sepintarny2 CAPLIN mengatur otak Jahatnya. Akan ada masa dimana CAPLIN akan Termakan Karma atas perbuatannya, Silahkan Kadrun2 jongos Kadrun Belain tuh CAPLIN TUA kesayangan kalian," pungkas Dewi Tanjung.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @DTanjung15


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x