10 Pekerjaan ini Diprediksi akan Menghilang di Masa Depan, Salah Satunya Wasit!

19 Desember 2020, 06:50 WIB
Ilustrasi bekerja. /PEXELS/Picjumbo.com

PR TASIKMALAYA – Teknologi yang bergerak semakin cepat, tentu saja memiliki pengaruh yang sangat besar di dalam kehidupan.

Bahkan, pesatnya perkembangan teknologi akan berpengaruh juga kepada beberapa jenis pekerjaan, yang konon katanya diprediksi akan menghilang di masa depan, karena tergantikan oleh teknologi.

Seperti yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Carrer Addict, berikut 10 jenis pekerjaan yang diprediksi akan punah di masa depan.

Baca Juga: Soal Demo 1812, Mantan Ketua BIN A.M Hendropriyono: Jangan Terperangah oleh Provokasi

1. Agen perjalanan

Saat ini untuk menentukan tujuan wisata, cukup dengan mengunjungi berbagai website yang menyediakan pelayanan perjalanan.

Bahkan, hal tersebut juga berlaku ketika kita akan memesan hotel dengan harga yang sangat tepat. Begitu juga ketika memesan tiket pesawat.

Kini kita dapat membandingkan harga tiket pesawat yang tepat, dengan sangat mudah dan cepat melalui online.

Baca Juga: Atasi Pengangguran! Berikut 3 Skill Kandidat yang Paling Dicari Perusahaan Tahun 2021!

2. Kasir

Penggunaan pembayaran online menjadi daya tarik tersendiri saat ini. Ditambah lagi dengan merebaknya kebiasaan belanja online. Oleh karena itu, profesi kasir terancam punah.

3. Memasak makanan cepat saji

Tidak menutup kemungkinan, di masa depan yang menyiapkan makanan cepat saja dilakukan oleh suatu alat atau robot

4. Pengantar surat

Kapan terakhir kali Anda berkirim surat? Tentu saja hal ini merupakan suatu hal yang telah lama ditinggalkan. Pasalnya, saat ini untuk mengetahui kabar seseorang dapat dilakukan dengan sangat mudah, seperti halnya melalui email atau aplikasi chat.

Baca Juga: Haikal Hassan Dilaporkan Soal Mimpi, Sudjiwo Tedjo: Jika Aku Polisi, Tak Akan Cepat-cepat Ku Proses 

5. Teller bank

Transaksi perbankan secara online, saat ini semakin banyak peminatnya. Selain prosesnya cepat, transaksi perbankan secara online dapat dilakukan dimanapun Anda berada

6. Pekerja tekstil

Masuknya peralatan canggih untuk memproduksi tekstil, tentu saja mengancam para buruh yang bekerja di bidang ini.

7. Operator mesin cetak

Seperti halnya industri tekstil, berkembangya media cetak dengan versi digital, membuat pekerja di bidang percetakan konvensional, terancam keberadaannya.

Baca Juga: Polri Ungkap Sumber Dana Jaringan Teroris Jamaah Islamiyah, Kotak Amal hingga Iuran Wajib Anggota

8. Wasit

Siapa sangka, di masa depan wasit akan digantikan oleh teknologi. Bahkan FIFA telah mencoba menerapkan sistem Video Assistant Referee (VAR), untuk menentukan penilaian terhadap permainan.

9. Toko perhiasan eceran

Berdasarkan laporan dari Jewellers Board of trade, industry perhiasan mengalami penyusutan sebesar empat persen tahun 2018, yang mana angka tersebut menunjukkan adanya ratusan took perhiasan yang bangkrut

10. Operator

Di masa depan, operator akan tergantikan oleh aplikasi canggih.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Tags

Terkini

Terpopuler