Tanggulangi Covid-19, Anggota DPR RI Sumbang 2.000 APD Medis ke RSUD SMC

- 22 Mei 2020, 17:23 WIB
ANGGOTA DPR RI dari Dapil Jabar XI yakni Kota/Kabupaten Tasikmalaya dan Garut, H. Acep Adang Ruhiat, menyerahkan bantuan 2.000 Alag Pelindung Diri (APD) medis ke RSUD Singaparna Medika Citrautama (SMC) Kabupaten Tasikmalaya, Jumat, 22 Mei 2020.
ANGGOTA DPR RI dari Dapil Jabar XI yakni Kota/Kabupaten Tasikmalaya dan Garut, H. Acep Adang Ruhiat, menyerahkan bantuan 2.000 Alag Pelindung Diri (APD) medis ke RSUD Singaparna Medika Citrautama (SMC) Kabupaten Tasikmalaya, Jumat, 22 Mei 2020. //Aris MF/KP

"Ketika Indonesia saat ini mendapatakan musibah perupa Covid-19, tentu kita harus saling bantu. Baik yang melakukan penaganan atau yang terdampak," ujar Acep Adang yang berasal dari Partai Kebngkitan Bangsa ini.

Selain diperlukan tenaga medis yang kuat dalam menangani pasien covid-19, juga dikatakan Acep, diperlukan ketaatan masyarakat.

Baca Juga: Tak Diberi Hukuman, Pengendara Motor yang Tidak Menggunakan Masker Justru Disambut Tarian Lokal

Di mana masyarakat harus patuh, tetap melaksanakan protokol kesehatan seperti social distancing, physical distancing dan memakai masker bila ke luar rumah.

Sementara itu Kabid Kemediakaan pada RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya, Risdiana Kurniawan, mengatakan, bantuan APD dari para donatur cukup membantu rumah sakit. Melihat saat ini APD itu cukup sulit didapatkan selain harganya mahal.

"Alhamdulillah ini menambah stok APD untuk penaganan Covid-19 di RSUD SMC," ungkapnya.

Baca Juga: Lakukan Uji Coba Acak, Pekerja Kesehatan Inggris Mulai Uji Coba Hydroxychloroquine

Dikatakan dia, untuk kebutuhan APD setiap harinya tidak kurang dari 20 set APD dipergunakan. Sehingga kebutuhan APD saat ini meningkat.

Dengan tambahan 2.000 APD dari Acep Adang Ruhiyat maka dipastikan bisa menopang kebutuhan untuk beberapa minggu ke depan.***

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x