Hari Pertama Penyekatan Mudik Lebaran 2021, Polda Metro Jaya Siap Siaga di Jalur Cikampek

- 6 Mei 2021, 05:45 WIB
Penyekatan Mudik Lebaran 2021 di daerah Cikampek, Bekasi, telah mulai dilaksanakan pihak berwenang sejak Kamis, 6 Mei 2021, dini hari..*
Penyekatan Mudik Lebaran 2021 di daerah Cikampek, Bekasi, telah mulai dilaksanakan pihak berwenang sejak Kamis, 6 Mei 2021, dini hari..* /Instagram.com/@tmcpoldametro

Mobil-mobil patroli kepolisian juga tampak berderet guna menghalangi jalan bagi para pemudik yang hendak melintasi jalur tersebut.

Baca Juga: Menolak Tua! Krisdayanti Rela Habiskan Dana Rp1 Miliar Untuk Perawatan Wajah dengan Suntik DNA Salmon

Selain itu, sejumlah kendaraan terlihat tertahan, di mana sebuah bis, sebuah truk, dan beberapa mobil pribadi terhenti di lokasi.

Sementara itu, dalam pelaksanaan penyekatan Mudik Lebaran 2021, pihak berwenang telah menyiapkan 158 pos penyekatan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh TMC Polda Metro Jaya (@tmcpoldametro)

Baca Juga: Peringati Hari Anak di Korea Selatan, Aktris Kim Go Eun Beri Sumbangan Bernilai Fantastis 

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara, persiapan penahanan jalur Mudik Lebaran 2021 ini sudah diberlakukan di perbatasan jalan tol serta arteri di Jawa Barat.

Guna melangsungkan penyekatan mudik lebaran ini, para petugas berwenang akan menjaga perbatasan untuk menghalau masyarakat yang nekat Mudik Lebaran 2021.

Berdasarkan penuturan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, jalur Mudik Lebaran 2021 akan ditahan petugas dalam periode 6-17 Mei 2021.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Pertama Anda Lihat Merupakan Kelemahan pada Diri Anda

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: ANTARA Instagram @tmcpoldametro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah