Turki Siap Tangani Kekhawatiran Washington atas Uji Coba Rudal Rusia dan Jet Tempur AS

- 13 November 2020, 21:30 WIB
Ilustrasi bendera Turki.*
Ilustrasi bendera Turki.* //Pixabay//Engin Akyurt

PR TASIKMALAYA - Menteri Pertahanan Turki telah menegaskan kesediaan
negaranya untuk menenangkan kekhawatiran teknis Washington mengenai kompatibilitas sistem rudal S-400 Rusia dan jet tempur F-35 AS.

Hulusi Akar memberikan komentarnya selama diskusi tentang anggaran kementeriannya untuk tahun 2021 di Parlemen Turki di Ankara.

Hulusi Akar mengungkapkan bahwa Turki akan menggunakan sistem S-400, sama seperti beberapa anggota NATO yang menggunakan rudal S-300.

Baca Juga: 2 Tersangka Penyebar Video Syur Mirip Gisel Ditahan Polisi, Hasil Pemeriksan Ungkap Motif Pelaku

Lebih lanjut ia juga menambahkan bahwa pembelian Turki atas sistem S-400
Rusia bukanlah sebuah pilihan, tetapi lebih merupakan keharusan untuk menjaga keamanan, keselamatan, stabilitas dan kedaulatan negara, menunjukkan bahwa Turki bukan hanya pembeli, tetapi juga merupakan produsen dari jet tempur F-35.

Menteri tersebut mengatakan kepada anggota parlemen bahwa aktivitas Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara Turki sedang berlangsung sesuai rencana, meskipun terjadi pandemi.

Dia menekankan bahwa negaranya akan terus menghadapi upaya untuk membatasi aktivitas Turki di pantai Mediterania Timur dan Aegean.

"Kami tidak memiliki ambisi untuk mengambil alih hak siapa pun. Tetapi kami tidak akan mengizinkan pihak mana pun untuk merampas hak kami. Kami lebih suka menjadi martir, daripada menerima pemaksaan fait accompli (fetakompi) atas kami," tegas Akar. 

Baca Juga: Kabar Gembira! Bantuan Sosial Tunai untuk Keluarga Penerima Manfaat Diperpanjang hingga 2021

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Middle East Monitor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x