Vaksin dan Virus Corona Tak Jadi Penghalang Baginya, Trump Ngotot akan Kembali Buka Perekonomian AS

18 Mei 2020, 16:05 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. //YouTube/ABC News

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan AS akan membuka kembali perekonomian, bahkan dengan ada atau tidak adanya virus corona.

Ia sebelumnya telah mengatakan bahwa proyek yang tengah dia buat akan menghasilkan vaksin yang bisa tersedia pada akhir tahun ini.

Meski banyak para ahli yang meragukan bahwa vaksin virus corona dapat dikembangkan dalam waktu satu tahun.

Baca Juga: Bantu Warga Jawa Tengah di Jabodetabek, Ganjar Pranowo Kirim 7.000 Paket Sembako

Namun untuk menunggu vaksin hadir, Trump juga menyatakan bahwa warga AS harus kembali ke kehidupan mereka seperti biasanya bahkan tanpa vaksin.

"Saya tidak ingin orang berpikir mereka itu (warga, red.) tergantung pada vaksin," ujar Trump.

"Vaksi atau tanpa vaksin, kita kembali. Dan kita sedang memulai prosesnya," tambahnya lagi.

Ia mengatakan bahwa warga AS harus tetap berjuang untuk kembali hidup seperti biasanya bahkan jika tidak ada vaksin.

Baca Juga: Jembatan Gantung Penghubung Tiga Desa Terputus, 3 Warga Selamat Meski Sempat Tercebur ke Sungai

Ia bahkan berharap agar kegiatan sekolah sapat dilakukan kembali pada musim gugur mendatang.

"Saya pikir sekolah harus kembali pada musim gugur," tukas Trump dikutip dari laman BBC.

Awal pekan ini, Dr Anthony Fauci, yang bertugas di gugus tugas virus corona dan muncul mengenakan masker di konferensi Rose Garden, bersaksi kepada Senat bahwa membuat sekolah kembali dibuka pada musim gugur telah menjadi langkah yang terlalu jauh.

Ketika Trump tengah mengadakan konferensi pers tersebut, seorang pengemudi truk yang parkir di gedung putih menyalakan klaksonnya sebagai protes terhadap upah yang rendah dan seolah meminta ekonomi kembali lancar.

Baca Juga: Empat Kasus Baru Positif Covid-19 di Kota Tasikmalaya Terindikasi Terpapar Lewat Transmisi Lokal

"Itu sopir truk yang ramah. Mereka ada di pihak kita," ujar Trump.

Sementara untuk proyek yang tengah dilakukannya dalam pembuatan vaksin, Trump mengatakan bahwa sudah ada 14 kandidat vaksin menjanjikan untuk mempercepat pembuatan.

"Sebuah upaya ilmiah, industri, dan logistik besar-besaran yang belum terjadi sejak Proyek Manhattan," ujarnya.

Baca Juga: Sedang Jalani Proses PDKT Tanpa Kepastian? Ketahui Tiga Zodiak yang Paling Takut Berkomitmen

Trump menunjuk seorang jenderal Angkatan Darat dan mantan eksekutif kesehatan untuk memimpin operasi, kemitraan antara pemerintah dan sektor swasta untuk menemukan dan mendistribusikan vaksin.

Banyak ahli mengatakan vaksin adalah satu-satunya hal yang akan memberi orang Amerika kepercayaan diri untuk sepenuhnya membuka kembali perekonomian tanpa adanya pengujian yang meluas.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: BBC

Tags

Terkini

Terpopuler