Baik Dikonsumsi Rutin, 4 Makanan Ini Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

- 12 Mei 2024, 11:25 WIB
Ilustrasi makanan sehat yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi.
Ilustrasi makanan sehat yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi. /freepik/

PR TASIKMALAYA - Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan faktor risiko utama penyakit jantung yang sangat umum. Lebih dari satu miliar orang di seluruh dunia mengalami kondisi ini. Salah satu penyebab hipertensi adalah pola makan sehari-hari Anda.

Oleh karena itu, menerapkan gaya hidup yang lebih sehat dan memperbaiki pola makan juga dapat membantu mengurangi tekanan darah serta risiko terkena penyakit jantung.

Dikutip dari situs Healthline, dikatakan bahwa ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita Hipertensi. Berikut 4 makanan terbaik untuk tekanan darah tinggi.

  1. Buah Jeruk

Baca Juga: Cara Ampuh Turunkan Berat Badan 3 Kg dalam 1 Minggu

Ragam buah jeruk, termasuk jeruk bali, lemon, dan jenis-jenis jeruk lainnya, memiliki potensi untuk menurunkan tekanan darah. Buah-buahan ini mengandung vitamin, mineral, dan senyawa-senyawanya yang dapat mendukung kesehatan jantung dengan mengurangi risiko faktor-faktor penyakit jantung seperti hipertensi.

Sebuah penelitian pada tahun 2021 menganalisis data selama 10 tahun terakhir tentang hubungan antara buah-buahan dan pengendalian tekanan darah tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi sekitar 530 hingga 600 gram buah per hari, setara dengan sekitar empat buah jeruk dapat bermanfaat dalam mengelola tekanan darah.

  1. Wortel

Wortel memili kandungan gizi yang tinggi merupakan salah satu sayuran yang sangat umum dikonsumsi oleh banyak orang. Sayuran ini kaya akan senyawa-senyawa nabati yang diduga berperan dalam berbagai proses kesehatan, termasuk kemungkinan pengaturan tekanan darah.

Baca Juga: 5 Tips Mencegah Jerawat, Efektif dan Mudah Dilakukan

Menurut penelitian pada tahun 2023, ditemukan bahwa kemungkinan penurunan tekanan darah tinggi sebesar 10% terkait dengan konsumsi sekitar 100 gram wortel (sekitar setara dengan 1 cangkir wortel mentah yang diparut) setiap hari.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah